Algafry menyarankan anggaran untuk pengadaan mobil dinas bupati dan wakil itu dialihkan saja ke pos lain yang memiliki dampak terhadap kesejah teraan masyarakat.
Dia juga menilai pengadaan mobil dinas baru tidak mendesak dan tidak prioritas karena kondisi mobil dinas yang ada saat ini masih layak pakai.
Algafry juga minta menghapus mata anggaran non prioritas lainnya seperti perjalanan dinas dan kegiatan yang tidak berdampak langsung terhadap publik.
"Saya minta tidak ada kepala OPD atau aparatur negara lainnya melakukan perjalanan dinas dan itu juga berlaku untuk saya sendiri selaku bupati. Kecuali memang keadaan atau kondisinya sangat mendesak," tuturnya.(ant/lkf)
Load more