News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kampanye Akbar, Pramono Gaungkan Soal Kesejahteraan Guru Honorer hingga Rawat Budaya Betawi

Begini janji paslon nomor 3 Pramono Anung-Rano Karno di acara kampanye akbar di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, Minggu (3/11/2024). 
Minggu, 3 November 2024 - 16:25 WIB
Pramono Anung saat Berada di Kampanye Akbar di Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur
Sumber :
  • tvOneNews/Aldi Herlanda

Jakarta, tvOnenews.com - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur nomor urut 03, Pramono Anung-Rano Karno menggelar kampanye akbar di Jakarta International Velodrome, Rawamangun, Jakarta Timur, Minggu (3/11/2024). 

Kampanye yang berlangsung sejak pagi hari itu, dihadiri oleh ribuan para pendukung Pramono Anung-Rano Karno. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Berdasarkan pantauan di lokasi, mereka menggunakan atribut-atribut seperti kaos berwarna oranye bertulisan 'Jakarta Menyala'.

Para peserta kampanye yang hadir juga membawa spanduk serta banner bergambar wajah Pramono Anung-Rano Karno.

Tidak hanya orang tua, para muda-mudi pun turut memeriahkan kegiatan kampanye akbar tersebut. 

Dalam kesempatannya, Pramono membeberkan sejumlah program-program unggulan yang akan dibawanya jika seandainya terpilih menjadi Gubernur Jakarta. 

Dia bercerita keinginannya untuk menaikkan gaji para guru honorer setara dengan Upah Minimum Regional (UMR) Jakarta. 

Selain itu dalam sambutannya Pramono menuturkan akan mempermudah terkait dengan persyaratan menjadi anggota Penanganan Prasaranan dan Sarana Umum (PPSU). 

"Pasukan oren yang selama ini mereka disarankan lulusan SLTA, saya dan Bang Doel kalau jadi Gubernur dan Wakil Gubernur untuk tes pasukan oranye yang kagak ribet, SD saja cukup yang penting bisa baca dan tulis," kata dia. 

Pramono juga mengungkapkan, bahwa ia telah mengunjungi lebih dari 200 titik di Jakarta selama masa kampanye.

Kunjungan yang dilakukan itu memberikan kesempatan keduanya untuk mendapatkan masukan dari para warga terkait persoalan yang mereka alami. 

Mantan Sekretaris Kabinet itu berjanji akan membenahi masalah-masalah yang ada di akar rumput khususnya ekonomi kelas menengah ke bawah. 

"Yang perlu perbaikan adalah di akar rumput di masyarakat yang sekarang perbedaan antara yang kaya dan miskin nampak sekali di depan mata kita," kata dia menjelaskan.

Pramono mengungkapkan, ia akan membawa Jakarta menjadi kota global dan menjadi pusat ekonomi  nasional ditambah dengan merawat budaya di Betawi. 

"Maka budaya betawi akan menjadi budaya utama di jakarta ini, yang akan kita rawat dengan baik," ujarnya lagi. (aha/iwh) 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

tvonenews


 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT