LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Wakil Kepala BPI Danantara
Sumber :
  • tim tvone - tim tvone

Dirut PT PAL Indonesia Dilantik Jadi Wakil Kepala BPI Danantara

Dirut PT PAL Indonesia, Kaharuddin Djenod, dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto sebagai Wakil Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara

Rabu, 23 Oktober 2024 - 12:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Direktur Utama PT PAL Indonesia, Kaharuddin Djenod, dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto sebagai Wakil Kepala Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI DANANTARA). Pelantikan dilakukan di Istana Negara, Jakarta, Selasa (22/10). 

Kaharuddin Djenod lahir di Surabaya pada 14 Maret 1971. Ia memiliki latar belakang akademis di bidang Transportasi Laut dan Artificial Intelligence. Berkat beasiswa program Habibie, Kaharuddin melanjutkan studi di Jepang, serta meraih gelar Sarjana, Master, dan Doktor di bidang Arsitektur Perkapalan dari Nagasaki Institute of Applied Science dan Hiroshima University. Prestasinya diakui dengan penghargaan bergengsi. Salah satunya "The Best Naval Architect Student in Japan".

Sebelum memimpin PT PAL Indonesia, Kaharuddin telah menorehkan pengalaman luas di galangan kapal terkemuka dunia seperti Shinkurushima Dockyard, Mitsui Shipyard, dan Mitsubishi Heavy Industries. Pada tahun 2005, ia mendirikan perusahaan swasta pertama di Indonesia yang fokus pada desain kapal, yang kemudian berkembang menjadi salah satu yang terbesar di Asia Tenggara.

Sejak menjabat sebagai Direktur Utama PT PAL Indonesia pada 21 April 2021, Kaharuddin telah memimpin transformasi besar di perusahaan dengan memperkenalkan digitalisasi dan implementasi strategi Industri Maritim 4.0 (IM4). Transformasi ini berhasil meningkatkan kapasitas produksi, memperluas pasar internasional, serta mengembalikan PT PAL Indonesia ke posisi yang kuat dalam industri maritim global. PT PAL juga berhasil keluar dari krisis keuangan dan mendapatkan kepercayaan untuk membangun berbagai kapal perang berstandar internasional.

Tidak hanya berfokus pada aspek bisnis, Kaharuddin juga memiliki visi besar untuk membangkitkan peradaban maritim Indonesia dengan memperkuat industri maritim nasional. Menurutnya industri maritim memiliki spektrum teknologi yang luas dan memainkan peran penting dalam ketahanan nasional, termasuk di bidang ketahanan pangan, energi, dan teritorial. 

Baca Juga :

"Indonesia harus mampu memaksimalkan potensi maritimnya, baik untuk pertahanan maupun pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Kuncinya adalah kolaborasi antar instansi dan inovasi teknologi," tegas Kaharuddin Djenod, saat menjadi pembicara pada Program Pendidikan Reguler Angkatan (PPRA) LXVII Tahun 2024 di Lemhannas RI, Jakarta. (hen)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Bansos Kemensos Cair Lagi November 2024, Ibu Hamil hingga Lansia Dapat Transfer Dana Rp2,4 Juta, Ini Rincian dan Cara Mengeceknya

Bansos Kemensos Cair Lagi November 2024, Ibu Hamil hingga Lansia Dapat Transfer Dana Rp2,4 Juta, Ini Rincian dan Cara Mengeceknya

Bansos PKH disalurkan dalam bentuk uang tunai, yang bertujuan untuk membantu meningkatkan kesejahteraan rakyat dalam memenuhi kebutuhan dasar
Segini Kekayaan Anita Jacoba Gah, Anggota DPR yang Kritik Proses Naturalisasi Timnas Indonesia yang Jarang Lapor LHKPN

Segini Kekayaan Anita Jacoba Gah, Anggota DPR yang Kritik Proses Naturalisasi Timnas Indonesia yang Jarang Lapor LHKPN

Segini kekayaan yang dimiliki anggota DPR RI Anita Jacoba Gah dari Fraksi Partai Demokrat yang kritik proses naturalisasi Timnas Indonesia belakangan ini.
Terungkap Harga Asli iPhone 16 Series, Ternyata Tak Sampai Rp8 Juta

Terungkap Harga Asli iPhone 16 Series, Ternyata Tak Sampai Rp8 Juta

Hal ini jauh berbeda dibandingan dengan harga iPhone 16 Pro Max dalam rupiah mencapai Rp20 jutaan. Bahkan untuk memori 1 TB, harganya mencapai Rp31 juta.
Video Viral Suami Tikam Istri saat Live di Facebook Ternyata Bukan karena Cemburu, Ini Motifnya Sebenarnya...

Video Viral Suami Tikam Istri saat Live di Facebook Ternyata Bukan karena Cemburu, Ini Motifnya Sebenarnya...

Video viral suami tikam istri ini terjadi di Desa Suka Damai, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara pada Sabtu (2/11/2024) malam WIB.
Ungkap Peredaran Narkotika Jaringan Internasional, Polda Metro Jaya Sita Ratusan Kilogram Sabu dan Puluhan Ribu Butir Pil Ekstasi

Ungkap Peredaran Narkotika Jaringan Internasional, Polda Metro Jaya Sita Ratusan Kilogram Sabu dan Puluhan Ribu Butir Pil Ekstasi

Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menyita 207 kilogram sabu dan 90.000 ribu pil ekstasi yang tergabung dalam jaringan peredaran narkotika internasional.
Bansos BPNT Rp400 Ribu Bakal Segera Cair Nih, Apakah Anda Salah Satu Penerimanya? Cek Disini

Bansos BPNT Rp400 Ribu Bakal Segera Cair Nih, Apakah Anda Salah Satu Penerimanya? Cek Disini

Begini cara mengecek apakah Anda merupakan penerima bansos BPNT sebanyak Rp400 ribu yang bakal disalurkan kepada penerimanya per awal bulan November sekarang.
Trending
Komisi III DPR Wanti-wanti PPATK Agar Tak Bekingi Judi Online

Komisi III DPR Wanti-wanti PPATK Agar Tak Bekingi Judi Online

Anggota Komisi III DPR RI, Stevano Rizki Adranacus mewanti-wanti agar Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) tidak membekingi judi online.
Tolak Tawaran Hampir Rp7 Miliar Rupiah, Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Dapat Pujian di Forum Oxford United

Tolak Tawaran Hampir Rp7 Miliar Rupiah, Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan Dapat Pujian di Forum Oxford United

Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan, mendapatkan pujian dari suporter Oxford United karena dinilai telah menolak penawaran senilai Rp6,9 miliar rupiah.
Timnas Indonesia Ditunggu 'Hadiah' Besar dari FIFA untuk Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi jika Mampu Menang

Timnas Indonesia Ditunggu 'Hadiah' Besar dari FIFA untuk Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi jika Mampu Menang

Timnas Indonesia sudah ditunggu hadiah besar dari FIFA menjelang laga kontra Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada bulan November ini.
Sah! Kevin Diks Segera Bela Timnas Indonesia, Ini Formasi Ideal yang Bisa Dipakai Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Sah! Kevin Diks Segera Bela Timnas Indonesia, Ini Formasi Ideal yang Bisa Dipakai Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bakal segera perkuat Timnas Indonesia, kehadiran Kevin Diks dipastikan bisa membuat lini belakang Garuda makin tangguh di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Setelah Tak Ada Ruben Onsu di Rumah, Betrand Peto Beranikan Diri Bicara Kepada Sarwendah Bahwa Dia Sebenarnya...

Setelah Tak Ada Ruben Onsu di Rumah, Betrand Peto Beranikan Diri Bicara Kepada Sarwendah Bahwa Dia Sebenarnya...

Setelah tak ada Ruben Onsu, Betrand Peto beranikan diri untuk bicara jujur kepada Sarwendah tentang kriteria perempuan idamannya yang harus seperti Sarwendah.
Suporter Belanda Minta Mees Hilgers Tolak Panggilan Timnas Indonesia di Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi Sekalipun Cederanya Ringan

Suporter Belanda Minta Mees Hilgers Tolak Panggilan Timnas Indonesia di Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi Sekalipun Cederanya Ringan

Para suporter klub Belanda meminta Mees Hilgers tidak usah membela Timnas Indonesia, yang akan menghadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kisah Kiper Legenda Korea Selatan Lee Woon-jae, Sahabat Shin Tae-yong Akui Hidupnya Damai sejak Putuskan Mualaf

Kisah Kiper Legenda Korea Selatan Lee Woon-jae, Sahabat Shin Tae-yong Akui Hidupnya Damai sejak Putuskan Mualaf

Kiper legenda Timnas Korea Selatan, Lee Woon-jae sebagai sahabat pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong yang putuskan mualaf dan masuk agama Islam pada 2004.
Selengkapnya
Viral