Usman menyampaikan, Indonesia sebenarnya telah melampaui target Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) untuk melakukan vaksinasi COVID-19 kepada lebih dari 40 persen penduduk di akhir 2021.
Hal tersebut patut diapresiasi mengingat masih ada 98 negara yang belum mencapai target 40 persen itu, 41 negara di antaranya bahkan belum mencapai 10 persen dari populasi.
Pencapaian itu adalah bukti konsistensi Indonesia memerangi COVID-19 yang kini mau memasuki tahun ketiga setelah merebak secara global.
Melanjutkan upaya yang dilakukan di 2021, Pemerintah Pusat menargetkan 70 persen populasi sudah divaksinasi di 2022.
Untuk itu pula, pemerintah secara konsisten terus mendatangkan vaksin untuk memenuhi kebutuhan program vaksinasi COVID-19.
"Tak lupa kami menyampaikan terima kasih dan apresiasi sebesar-besarnya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam program vaksinasi nasional dan juga kepada masyarakat ," katanya.
Usman menegaskan, vaksinasi adalah salah satu kunci untuk melindungi diri dan bangsa dari ancaman COVID-19.
Load more