News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Terkuak, Alasan Kuat PDIP Beri Tiket Pilkada Jakarta ke Anies

Belakangan ini, mencuat soal kabar PDIP beri tiket Pilkada Jakarta ke Anies Baswedan. Isu ini pun langsung dijawab oleh  Sekretaris DPD PDIP DKI Jakarta Pantas
  • Reporter :
  • Editor :
Sabtu, 25 Mei 2024 - 21:15 WIB
Terkuak, Alasan Kuat PDIP Beri Tiket Pilkada Jakarta ke Anies
Sumber :
  • tim tvOne - Julio

Jakarta, tvOnenews.com - Belakangan ini, mencuat soal kabar PDIP beri tiket Pilkada Jakarta ke Anies Baswedan. 

Isu ini pun langsung dijawab oleh  Sekretaris DPD PDIP DKI Jakarta Pantas Nainggolan

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Yah sebagai wacana sih bisa-bisa saja, tetapi yang pasti DPP PDIP akan mempertimbangkan semua,” kata Sekretaris DPD PDIP DKI Jakarta Pantas Nainggolan.

Selain itu, ia juga menyinggung bahwa  saat ini tidak ada partai yang bisa mencalonkan sosok Bacagub/Bacawagub sendirian.

Soalnya partai yang ada di DPRD DKI Jakarta tidak memenuhi syarat minimal suara yakni 20 persen atau 22 kursi di DPRD DKI Jakarta.

“Yah perlu diingat bahwa tidak ada satu partai pun yang memenuhi syarat formal, mau tidak mau komunikasi-komunikasi antarparpol pasti terjadi,” bebernya.

Di sisi lain, ia juga akui, bahwa sosok Anies masih memiliki kans untuk kembali menjadi Gubernur Jakarta pada Pilkada November 2024 mendatang.

Apalagi Anies di hadapan publik tengah serius mempertimbangkan untuk kembali mengikuti ajang tersebut.

“Kalau kita lihat cerminan di Pilpres kemarin, tidak bisa seorang pun mengingkari bahwa Pak Anies masih sangat potensial (Bacagub Jakarta),” beber Sekretaris DPD PDIP DKI Jakarta itu.

Kemudian, ia juga katakan, Anies juga telah berpengalaman memimpin Jakarta selama lima tahun.

Selain itu, Anies juga telah memiliki warisan atau legacy pembangunan selama berkuasa di Jakarta dari periode 2017-2022, salah satunya Jakarta International Stadium (JIS).

“Pengalaman dia (Anies) selama lima tahun kemarin di Jakarta saya pikir itu menjadi salah satu pembelajaran yang baik, untuk bisa lebih menyempurnakan di waktu-waktu yang akan datang,” jelasnya.

“Jadi paling tidak, sudah punya bekal, ya memiliki kans,” sambungnya.

Meski demikian, kata dia, DPD PDIP DKI Jakarta akan tetap menyodorkan nama-nama yang telah dijaring sebagai Bacagub/Bacawagub Jakarta kepada DPP.

Sebelumnya diberitakan,  PDIP memuji kelayakan eks Capres nomor urut 1, Anies Baswedan yang dinilai masih potensial maju pada bursa kandidat Pilkada 2024 Jakarta.

Pujian terhadap Anies Baswedan dilayangkan Sekretaris DPD PDIP DKI Jakarta, Pantas Nainggolan. 

Pantas Nainggolan melihat bagaimana rekam jejak eks Gubernur DKI Jakarta tersebut pada kontestasi Pilpres 2024 yang lalu.

“Kalau kita lihat cerminan di Pilpres kemarin, tidak bisa seorang pun mengingkari bahwa Pak Anies masih sangat potensial,” jelas dia, di DPD PDIP DKI Jakarta, Jakarta Utara, dikutip Jumat (24/5/2024).

Terlebih bagaimana pengalaman Anies di Jakarta selama periode 2017-2022.

“Kedua, pengalaman dia selama lima tahun kemarin di Jakarta, saya pikir itu menjadi salah satu pembelajaran yang baik, untuk bisa lebih menyempurnakan di waktu-waktu yang akan datang. Jadi paling tidak, sudah punya bekal,” bebernya.

Bahkan PDIP sampai membuat wacana untuk menduetkan Anies dengan Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi selaku kader internal PDIP.

Mengingat antara Anies dan Prasetyo telah bersinergi selama lima tahun, saat Anies memimpin Pemprov Jakarta dan Prasetyo memimpin DPRD Jakarta.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Ya, sebagai wacana sih bisa-bisa saja, tetapi yang pasti DPP PDIP pasti akan mempertimbangkan semua,” tutur dia.

“Yang perlu diingat bahwa tidak ada satu partai pun yang memenuhi syarat formal, mau tidak mau komunikasi-komunikasi antar parpol pasti terjadi,” tandas dia. (agr/raa/aag)
 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT