Jakarta, tvOnenews.com - Pria berinisial AM (39) diringkus pihak kepolisian usai aksinya menjadi juru parkir (jukir) liar diviralkan seorang pemotor.
Aksi pria tersebut viral usai seorang pemotor mengunggah videonya pada sejumlah akun media sosial (medsos).
Pria tersebut mengusir perekam video saat tengah parkir di minimarket di depan Senayan City, Jakarta Pusat.
Dalam video tersebut pemotor bersitegang dengan jukir liar itu setelah dilarang memarkir kendaraannya di lokasi.
Tangkapan layar video viral akun tiktok @Rapapa terkait aksi jukir liar di kawasan Senayan City, Jakarta Pusat patok sewa parkir Rp10.000 per motor (Istimewa)
"Parkir Rp10 ribu. Jangan bikin peraturan parkir sembarang. Semua ada peraturannya. Jangan macam-macam jadi pungli, jangan pungli ya, jangan meras. Semua orang berhak parkir jangan larang orang parkir. Semenjak masih ada dan tempatnya betul, boleh," kata pemotor sambil merekam dikutip pada Selasa (13/6/2023).
Load more