- KOVO
Ternyata Selama Ini Sosok Ko Hee-jin di Mata Megawati Hangestri: Dari Awal Aku Pikir...
tvOnenews.com - Megawati Hangestri Pertiwi opposite hitter kebanggaan Indonesia, resmi menanggalkan jersey Jung Kwan Jang Red Sparks setelah dua musim penuh pencapaian luar biasa.
Meski kini berseragam Gresik Petrokimia untuk berlaga di final four Proliga 2025, Megawati membawa serta satu kenangan yang tak akan pernah ia lupakan: sosok pelatih Ko Hee-jin.
Saat bergabung pada musim 2023/2024, Red Sparks bukanlah kekuatan besar di Liga Voli Korea. Namun, kehadiran Megawati mengubah segalanya.
- KOVO
Dalam dua musim, Red Sparks dua kali menembus babak playoff pencapaian yang tak pernah terjadi sejak terakhir kali mereka menjadi juara musim 2011–2012.
Musim ini, Megawati bahkan membawa tim ke partai final, mengalahkan tim raksasa Hyundai Hillstate, dan finis sebagai runner-up setelah melawan Pink Spiders.
“Tidak ada pemain dengan kekuatan ofensif seperti Mega,” puji Ko Hee-jin dalam wawancaranya bersama SBS Sports.
Megawati tidak hanya bersinar sebagai pemain tim. Ia dua kali didaulat sebagai MVP dan menjadi top 3 peraih skor tertinggi di V-League.
Bahkan dalam urusan rasio serangan, ia menduduki peringkat pertama (48,06%), menyaingi idolanya, Kim Yeon-koung.
Sebagai pemain kuota Asia, pencapaian Megawati dianggap sebagai salah satu terbaik sepanjang sejarah V-League.
- KOVO
Perjalanan Megawati bersama Red Sparks bermula dengan satu keputusan besar Ko Hee-jin, yang rela terbang ke SEA Games 2023 di Kamboja demi menyaksikan langsung permainan Megawati.
Ia tak ragu memilih Mega dalam draft Asia bahkan datang membawa boneka Mega sebagai simbol keyakinannya.
Dan kini, saat perpisahan datang, Ko Hee-jin mengantar Megawati ke Bandara Incheon, tak kuasa menahan air mata ketika melihat “anaknya” kembali ke tanah air.
“Dari awal aku pikir dia hanya pelatih. Tapi lama-kelamaan, dia seperti teman... seperti ayah,” ungkap Mega di bandara.
Kecintaan Red Sparks pada Megawati bahkan membuat mereka menggelar laga persahabatan di Indonesia melawan tim All Star.