news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Ilustrasi calon jamaah haji Indonesia..
Sumber :
  • Antara

Berbeda dari Tahun Lalu, Calon Jamaah Haji asal Kabupaten Temanggung Meningkat

Dibandingkan dengan tahun 2024 yang hanya 736 orang, pada tahun 2025 ini jumlah calon jamaah haji di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah meningkat menjadi 898 orang. 
Sabtu, 26 April 2025 - 19:09 WIB
Reporter:
Editor :

Temanggung, tvOnenews.com - Dibandingkan dengan tahun 2024 yang hanya 736 orang, pada tahun 2025 ini jumlah calon jamaah haji di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah meningkat menjadi 898 orang. 

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Temanggung Fachur Rochman di Temanggung, mengungkapkan calon jamaah haji tahun ini terdiri dari 442 laki-laki dan 456 perempuan.

"Mereka terbagi menjadi 4 kelompok terbang, yaitu kloter 83 berangkat pada 24 Mei 2025 dan kloter 84, 85, 89 yang berangkat pada 26 Mei 2025," ujar Fachur Rochman, pada Sabtu, (26/4/2025).

Sebelum dilakukan pemberangkatan, pihaknya telah melaksanakan proses haji termasuk mulai administrasi hingga manasik di tingkat kecamatan dan kabupaten.

Sementara itu, Bupati Temanggung Agus Setyawan mengimbau agar seluruh calon jamaah haji selalu menjaga kesehatan agar dapat menunaikan ibadah haji dengan lancar dan khusyuk selama berada di tanah suci.

"Sebab saat ini banyak masyarakat yang mengalami masuk angin dan flu di musim pancaroba ini," ungkap Agus Setyawan.

Calon Jamaah Haji
Sumber :
  • ANTARA

 

Dirinya juga mengingatkan bahwa cuaca di Makkah dan Madinah saat ini panas.

"Tetapi yang jelas teman-teman di Kemenag dan para petugas haji, saya pikir sudah memberikan arahan mengenai kondisi di tanah suci," katanya.

Dirinya berharap calon jamaah haji bisa saling menjaga satu sama lain selama menjalankan ibadah di Makkah maupun Madinah. (ant/kmr)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

05:01
05:20
03:42
28:51
12:19
16:55

Viral