Habib Bahar bin Smith, Gus Miftah.
Sumber :
  • YouTube

Gus Miftah Resmi Jadi Utusan Prabowo, Habib Bahar bin Smith Pernah Bicara Blak-blakan Soal Sosoknya, Katanya...

Selasa, 22 Oktober 2024 - 16:21 WIB

tvOnenews.com - Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, secara resmi melantik tujuh tokoh nasional menjadi Utusan Khusus Presiden di Istana Negara, Jakarta, salah satunya Gus Miftah.

Pelantikan ini dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 76/M Tahun 2024 tentang Pengangkatan Utusan Khusus Presiden RI periode 2024-2029, yang ditetapkan pada 21 Oktober 2024.

Miftah Maulana Habiburrahman atau lebih dikenal dengan sebutan Gus Miftah dilantik menjadi salah satu tokoh pilihan.

Gus Miftah dilantik sebagai Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan.

Sebagai Utusan Khusus Presiden, Gus Miftah akan memiliki tanggung jawab penting dalam menjaga dan memperkuat kerukunan antar umat beragama.

Tugasnya menjaga kerukunan antar umat beragama serta membina sarana-sarana keagamaan di Indonesia. 

Selain itu, Gus Miftah juga akan bertugas membangun komunikasi internasional terkait moderasi dan toleransi, guna mendukung terciptanya suasana yang kondusif bagi umat dalam menjalankan ibadahnya.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral