news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

KM Bintang Surya terbakar di perairan Karimun.
Sumber :
  • Alboin

KM Bintang Surya Terbakar di Perairan Karimun, Kapten Dinyatakan Meninggal

Karimun, Kepri - Satu unit kapal KM Bintang Surya terbakar di perairan Karimun, Kepulaun Riau, Minggu pagi (12/6/2022).
Minggu, 12 Juni 2022 - 13:08 WIB
Reporter:
Editor :

Karimun, Kepri - Satu unit kapal KM Bintang Surya terbakar di perairan Karimun, Kepulaun Riau, Minggu pagi (12/6/2022).

Kapal dengan jenis kapal kargo kayu bermuatan barang kelontong itu sedang berlayar dari Singapura menuju Tanjung Balai Karimun.

Komandan Lanal Tanjung Balai Karimun, Letkol Joko  Membenarkan perisitwa itu.

"Benar telah terjadi kebakaran kapal di perairan Karimun tadi pagi," kata Joko.

Menurut Joko, KM Bintang Surya membawa anak buah kapal (ABK) berjumlah 18 orang, 17 orang selamat dan 1 orang di antaranya dinyatakan meninggal dunia. Belakangan, diketahui  korban meninggal adalah kapten kapal bernama Jamal. Jamal diduga meninggal karena sempat terjebak dalam kapal, lalu terhirup asap.

"Sudah kita dievakuasi ke KRI Lemadang 631 dan selanjutnya para korban dibawa ke Tanjung Balai Karimun untuk pemeriksaan medis lebih lanjut,” ungkapnya.

Hingga kini penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan. (ahs/nof)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

05:01
05:20
03:42
28:51
12:19
16:55

Viral