Sumber :
- Erfan Septyawan
Harga Daging Naik Banyak Pedagang Pilih Libur Jualan Karena Tak Laku
Jumat, 25 Februari 2022 - 14:19 WIB
Kota Cirebon, Jawa Barat - Belum reda gejolak akibat minyak goreng dan kedelai, kini harga daging sapi dan kambing pun latah ikut naik. Di pasar tradisional Kanoman Kota Cirebon, Jawa Barat harga daging sapi lokal Rp120.000 hingga Rp125.000/kg atau naik Rp.10.000/kg. Sedangkan daging sapi impor saat ini dijual Rp.100.000/kg atau naik Rp.10.000/kg.
Hj Emah, salah satu pedagang daging sapi di Pasar Kanoman mengatakan kenaikan terjadi sejak seminggu lalu.
"Naiknya udah seminggu. Saya juga nggak ngerti naiknya itu kenapa. Meski harga daging mahal, tapi pembeli sih masih ada,"ucapnya saat ditemui pada hari Jumat (25/2/2022).
Kenaikan harga juga terjadi pada daging kambing. Harga daging kambing di Pasar Kanoman saat ini Rp180 ribu perkilogram.
"Untuk daging kambing yang bagus sekarang harganya Rp180 ribu yang sebelumnya Rp170 ribu. Jadi ada kenaikan harga Rp10 ribu. Untuk daging kambing yang campur gaji (lemak) Rp150 ribu,"kata Nelly pedagang daging kambing di Pasar Kanoman.
Nelly menuturkan, kenaikan harga daging kambing terjadi sejak sebulan lalu.
"Harga daging kambing naik sudah sebulan lalu. Karena stok kambing kosong, jadi harga daging naik. Kualitas daging kambing yang bagus itu dari daerah Maja dan harga dagingnya mahal,"tuturnya.
Masih kata Nelly, banyak pedagang daging sapi maupun kambing di Pasar Kanoman yang memilih tutup karena sepi pembeli.
"Emang sih sekarang pembelinya sudah susah alias sepi. Sekarang tinggal 10 pegang yang masih bertahan berjualan daging di Pasar Kanoman ini. Banyak yang rugi dan milih tutup,"papar Nelly.
Pedagang berharap harga daging dapat kembali stabil dan pembeli pun banyak datang untuk membeli daging. (Erfan Septyawan/Hdi)