Tim Penyidik KPK Bawa 4 Koper dari Hasil Penggeledahan Rumah Bos 'Rider'

Kamis, 7 Maret 2024 - 09:01 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menggeledah rumah di Jalan Taman Kebon Jeruk Srengseng Kembangan Jakarta Barat pada Rabu malam.

Penggeledahan ini diduga terkait kasus yang menjerat mantan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

Dari pantauan di lokasi tampak 12 petugas dari KPK yang turut masuk ke dalam rumah.

Sebelum masuk ke dalam, petugas KPK sempat dihalangi oleh petugas keamanan rumah. 

Sejumlah penyidik keluar dengan membawa empat buah koper.
Koper itu nampak dilabeli segel KPK, dan sebuah kotak plastik yang sudah ditutup rapat dengan pita perekat.

Sebelumnya, penyidik KPK sempat membawa alat penghitung uang ke dalam rumah Hanan. (awy)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:38
08:29
02:24
00:48
03:07
13:30
Viral