- tvonenews
Head to Head Ghana vs Uruguay, Bukan Cuma Luis Suarez dan Dendam Piala Dunia 2010
Siapa akan jadi penentu kemenangan? Dengan menganggap Piala Dunia 2010 menghasilkan skor imbang pada waktu normal, tim mana akan memperbaiki rekor pertemuan?
Head to Head
02/07/2010 Uruguay 1-1 Ghana (FIFA World Cup)
Statistik Menuju Qatar 2022
- Pertemuan di Afrika Selatan abadi dalam rekor duel Ghana dan Uruguay. Pertandingan pertama menjadi drama karena aksi handball Luis Suarez terhadap peluang gol lawan.
- Ghana tidak pernah clean sheet dalam sembilan pertandingan terakhir di Piala Dunia.
- Uruguay tidak kalah dari tim-tim Eropa dalam lima pertandingan penyisihan grup Piala Dunia sebelum tumbang oleh Portugal.
- Dua pertandingan fase grup, Ghana menghasilkan total 10 gol, yang terdiri dari lima gol sendiri dan lima gol karena kebobolan.
- The Black Stars menjalani dua kali bertanding dalam drama lima gol ketika kalah 2-3 dari Portugal, namun berbalik menang 3-2 saat mengalahkan Korea Selatan 3-2.
- Celeste Uruguay belum satu kali pun mencetak gol dalam putaran final Piala Dunia 2022.
- Tim Biru Langit hanya satu kali gagal mencapai fase gugur dari total enam penampilan terakhir di FIFA World Cup.
Pertandingan Ghana dan Uruguay di Grup H Piala Dunia 2022 akan berlangsung pada Jumat petang, 02 Desember 2022, sesudah shalat Maghrib waktu Qatar. Penonton di Tanah-Air dapat menyaksikan siaran langsung pada Jumat malam, mulai pukul 22:00 Waktu Indonesia Barat. (raw)