- Julio Trisaputra-tvOne
Ramalan Cuaca Hari Ini 17 Desember 2025, Jakarta Bakal Diguyur Hujan Intensitas Ringan
Jakarta, tvOnenews.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) meramalkan cuaca hari ini 17 Desember 2025 di Jakarta.
Seluruh wilayah Jakarta diprediksi akan diguyur hujan dengan intensitas ringan hari ini.
Oleh karena itu, tak ada salahnya untuk menyediakan payung atau jas hujan sebelum keluar rumah.
Melansir informasi dari laman Instagram resmi @infobmkg, Jakarta Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Utara akan diselimuti awan tebal pada pukul 07.00 WIB.
Setelah itu, hujan akan mulai mengguyur di kawasan tersebut pada pukul 10.00 hingga 22.00 WIB.
Hanya di Jakarta Timur hujan diprakirakan akan turun pada siang hari sekitar pukul 13.00 hingga 22.00 WIB.
Sementara itu, di Kepulauan Seribu, BMKG memprakirakan akan diguyur hujan sejak pagi hari hingga malam, yakni pukul 07.00 hingga 22.00 WIB.
Adapun suhu udara di Jakarta Barat dan Jakarta Utara berkisar 25 hingga 29 derajat Celcius.
Jakarta Pusat, Jakarta Selatan dan Jakarta Timur berkisar 25 hingga 30 derajat Celcius.
Sementara itu, suhu hari ini di Kepulauan Seribu diprakirakan 27 derajat Celcius. (ant/nsi)