- Istimewa
Demo Mesin Pengolahan Sampah Ecowiz, Sukra Negara Optimis: Cukup Bisa Atasi Sampah di Pasar hingga 2 Ton per Hari
"Dari hasil penjajakan ini, Pasifik Group mendatangkan mesin pengolahan sampah Ecowiz dari Korea," ucapnya.
Menurutnya, ditempatkannya mesin pengolahan sampah Ecowiz di Pasar Umum Negara dikarenakan tempat tersebut menjadi salah satu pasar di kabupaten Jembrana yang secara rutin menghasilkan sampah dalam jumlah besar.
"Harapannya, dengan adanya mesin pengolahan sampah Ecowiz ini, Pasar Umum Negara dapat secara bertahap mengelola sampah sendiri sehingga kedepannya dapat mengurangi beban TPA Peh," harapnya.
Diketahui, mesin pengolahan sampah Ecowiz tipe EV-100 memiliki kapasitas 100Kg/jam dengan metode pembakaran yang tanpa menimbulkan polusi asap, residu yang ditimbulkan dari sisa pembakaran hanya 5% berupa abu.
Mesin ini mampu mengolah sampah organik maupun anorganik seperti plastik, karet, dan kertas. Mesin seharga Rp 5,5 Miliar ini dikatakan bisa beroperasi dengan daya listrik rumah tangga mulai 2200 Watt.