- tvOne/Lucas Didit
Banjir Menggenangi Perkampungan Nelayan di Pantai Sadeng Gunungkidul
Gunungkidul - Intensitas hujan tinggi yang mengguyur Gunungkidul sejak Rabu kemarin hingga hari ini Kamis (11/11/2021) mengakibatkan banjir di beberapa wilayah Gunungkidul. Salah satu yang dilaporkan terdampak banjir cukup parah berlokasi di kawasan Pantai Sadeng, Kapanewon Girisubo, Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Koordinator SAR Satlinmas Wilayah 1 Sunu Handoko mengatakan, sejak pagi tadi air merendam perkampungan nelayan setinggi lebih dari satu meter. Banjir kali ini bahkan sampai menyebabkan air meluap ke jalan raya.
"Air mulai naik pagi tadi sekitar pukul 07.00 WIB, dan sampai saat ini air masih menggenang, hujan juga masih terus mengguyur," terang Sunu, Kamis (11/11/2021).
Menurut Sunu, air yang bermuara di dermaga Pantai Sadeng berasal dari luapan di perkampungan dan sungai Bengawan Solo purba. Selain itu air juga berasal dari bukit-bukit di sekitar Pantai Sadeng.
"Akibat genangan air ini, beberapa warga mulai mengungsi ke aula dan pos jaga Angkatan Laut, yang memang letaknya agak tinggi," tutup Sunu.
(Lucas Didit/prs)