- tim tvOnenews/Syifa Aulia
Selain Silaturahmi ke Kyai, Sufmi Dasco Sebut Kunjungan Prabowo ke Jatim untuk Narik Suara Pilpres
Jakarta - Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyatakan kunjungan Prabowo Subianto ke Jawa Timur tak hanya sekedar silaturahmi ke para kyai.
Dia menjelaskan kunjungan Ketua Umum Partai Gerindra itu juga untuk menggaet suara pemilih di Jawa Timur.
"Bahwa apa yang dilakukan oleh Pak Prabowo selain silaturahmi, ya tentunya juga mengingatkan konstituen di Jawa Timur. Ini lho Pak Prabowo, ini lho masih mau nyapres lagi," ungkap Ketua Bappilu Gerindra di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Kamis (29/12/2022).
Sebagai informasi, Prabowo mengunjungi beberapa pimpinan pondok pesantren di Surabaya, Jawa Timur pada Senin (26/12/2022).
Sekjen Gerindra Ahmad Muzani menjelaskan pertemuan itu berlangsung selama sekitar 2,5 jam. Menurutnya, para kyai itu berpesan agar Gerindra dan PKB tetap solid berkoalisi.
"Para kyai-kyai berharap agar koalisi yang dibangun antara Gerindra dan PKB dapat terus dilanjutkan dalam pencalonan ke depan," ujarnya dalam keterangan tertulis, Senin (26/12/2022).
Selain itu, Prabowo juga didoakan agar bisa memenangkan Pilpres 2024. Doa dipimpin oleh Kyai Haji Nurul Huda Jazuli dari Ponpes Alfalah Ploso Kediri.