Top Skor Voli Putri SEA Games 2025: Megawati Hangestri Jadi Pemain Paling Gacor, Megatron Kangkangi Para Jagoan ASEAN
- Facebook SAVA
Jakarta, tvOnenews.com - Top skor voli putri SEA Games 2025, di mana Megawati Hangestri jadi pemain tersubur dan sukses mengungguli para bintang ternama di Asia Tenggara.
Rangkaian pertandingan voli putri di SEA Games 2025 telah selesai digelar, di mana Timnas Voli Putri Indonesia berhasil meraih prestasi gemilang yakni membawa pulang medali perunggu di ajang dua tahunan tersebut.
Timnas Voli Putri Indonesia berhasil membawa pulang medali perunggu, usai mengalahkan Filipina dengan skor 3-1 (28-26, 13-25, 30-28, 26-24) pada laga perebutan tempat ketiga di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Senin (14/12/2025).
Torehan tersebut membuat skuad Srikandi berhasil memenuhi target yang telah ditetapkan. Sementara Thailand keluar sebagai peraih medali emas setelah mengungguli Vietnam, yang harus puas dengan perak.
Megawati Hangestri sendiri berhasil menjadi salah satu pemain Timnas Voli Putri Indonesia yang paling mencolok. Bahkan pevoli berjuluk Megatron itu mampu menjadi pemain tersubur alias mengumpulkan poin terbanyak di SEA Games 2025.
Melansir dari Volleytrails, Megawati tercatat berhasil mengemas 69 poin, hasil dari lima pertandingan yang dilakoninya dalam ajang dua tahunan tersebut.
Megawati Hangestri mampu mengungguli bintang voli Asia Tenggara lainnya, salah satunya ialah Tran Thi Thanh Thuy pemain asal Vietnam yang saat ini membela Gunma Green Wings di Liga Voli Jepang 2025-2026.
Kemudian dia juga unggul dari Kokram Pimpichaya (Thailand), Tran Thi Bich Thuy (Vietnam), Alyssa Solomon (Filipina), Angel Canino (Filipina) hingga Chatchu-On Moksri (Thailand) yang juga menduduki posisi 10 besar.
Berikut top skor voli putri di SEA Games 2025:
1. Megawati Hangestri (Indonesia) - 69 poin (lima laga)
2. Janthawisut Sasipapron (Thailand) - 65 poin (empat laga)
3. Tran Thi Thanh Thuy (Vietnam) - 54 poin (tiga laga)
4. Vi Thi Nhu Quynh (Vietnam) - 53 poin (lima laga)
5. Kokram Pimpichaya (Thailand) - 48 poin (tiga laga)
6. Tran Thi Bich Thuy (Vietnam) - 45 poin (empat laga)
7. Alyssa Jae Solomon (Filipina) - 41 poin (empat laga)
8. Hoang Thi Kieu Trinh (Vietnam) - 41 poin (empat laga)
9. Angel Canino (Filipina) - 40 poin (empat laga)
10. Chatchu-On Moksri (Thailand) - 40 poin (empat laga).
(nad)
Load more