Renang Artistik Indonesia Lampaui Target di SEA Games 2025, Sumbang Dua Medali Perunggu
- Akuatik Indonesia
Jakarta, tvOnenews.com - Renang Artistik Indonesia berhasil melampui target usai langsung menyumbang dua medali sekaligus meski didominisi oleh atlet muda yang baru debut di ajang SEA Games 2025.
Cabang olahraga (cabor) Akuatik Indonesia kembali menunjukkan dominasinya, di mana mereka mendapatkan tambahan pasokan medali usai Renang Artistik menyumbangkan dua perunggu dari nomor lomba Team Free, yang digelar di Assumption University Suvarnabhumi Campus, Thailand pada Sabtu (13/12/2025).
Tim Renang Artistik Indonesia yang menurunkan delapan atlet renang artistik yaitu Amandha Mutiara Putri, Auliya Mustika Putri, Khansa Fathiyyah Zahrani Saman, Mutiara Nur Azisah, Nawrah Qanitah Zhafirah, Nurfa Nurul Utami, Rani Asriani Rahman dan Rasya Annisa Rahman berhasil menghipnotis dewan juri dengan gerakan dan tarian yang indah.
Kombinasi memukau yang ditampilkan oleh tim renang artistik Indonesia membuat dewan juri memberikan 439.2231 poin untuk tim renang artistik Merah Putih, yang sekaligus meraih medali perunggu di nomor Team Free.
- Akuatik Indonesia
Pelatih timnas renang artistik Indonesia, Shelvy Melowa mengaku bangga dengan anak didiknya yang menunjukkan mental juara meski didominasi oleh tujuh perenang artistik yang menjalani debut di SEA Games 2025.
"Kita dari delapan atlet renang artistik, tujuh perenang artistik baru pertama kali tampil di SEA Games, pastinya anak-anak terharu, bangga dan seneng banget bisa mempersembahkan medali untuk Indonesia," ujar Shelvy.
"Kita persaingan ketat dengan Tim Malaysia, kemarin kita tapi hari ini penampilan akrobatik anak-anak tidak ada yang kena basemark jadi bisa jaga poin dengan Malaysia buat raih perunggu," tambahnya.
Hasil ini membuat tim Renang Artistik Indonesia berhasil mengumpulkan total dua medali perunggu di SEA Games 2025, torehan ini juga melampaui target medali di pesta olahraga terbesar di Asia Tenggara tersebut.
Sekadar informasi, cabor renang Indonesia sudah menyumbangkan sejumlah medali pada hari keempat SEA Games 2025. Yakni tim renang Indonesia telah berhasil menyumbangkan sebanyak tiga medali emas, dua medali perak dan tiga medali perunggu.
Load more