News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Mantan Kapten Red Spark Lagi-lagi Ketiban Sial! Baru Mulai Liga Voli Korea 2025/2026, Tapi Dirinya Malah....

Mantan kapten Red Sparks, Lee So-young harus menerima kabar yang kurang menyenangkan pada gelaran Liga Voli Korea 2025/2026.
Selasa, 4 November 2025 - 15:44 WIB
Megawati Hangestri dan Lee So-young saat di Red Sparks
Sumber :
  • Tangkapan layar Youtube Original FanCam

tvOnenews.com - Mantan kapten Red Sparks, Lee So-young harus menerima kabar yang kurang menyenangkan pada gelaran Liga Voli Korea 2025/2026.

Lee So-young harus menghadapi kenyataan pahit di awal musim Liga Voli Korea 2025/2026 ini bersama IBK Altos.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Pasalnya, Lee So-young, harus kembali diterpa cedera di awal musim ini bersama IBK Altos.

Lee So-young berseragam IBK Altos
Lee So-young berseragam IBK Altos
Sumber :
  • Facebook IBK Altos

 

Pemain berusia 31 tahun itu dilaporkan mengalami cedera bahu kanan saat menjalani sesi latihan di Giheung Training Gymnasium, Yongin, pada 26 Oktober lalu.

Melansir dari laman Yonhap News, cedera itu terjadi ketika Lee So-young mencoba menyelamatkan bola dalam latihan bertahan.

Ia berguling ke lantai dan tanpa sengaja membentur sikunya, yang membuat bahunya tegang dan terasa nyeri.

Akibat insiden tersebut, So-young absen dalam dua laga penting IBK Altos, yaitu melawan Korea Expressway Corporation Hi Pass dan mantan timnya, Red Sparks.

Absennya pemain senior ini menjadi pukulan bagi IBK, yang tengah berjuang di awal kompetisi.

Eks Kapten Red Sparks, Lee So-young di IBK Altos
Eks Kapten Red Sparks, Lee So-young di IBK Altos
Sumber :
  • KOVO

 

Pihak klub menyebutkan bahwa hasil pemeriksaan medis menunjukkan pendapat berbeda antara operasi atau rehabilitasi untuk pemulihan sang pemain.

Keputusan akhir akan ditentukan setelah beberapa kali pemeriksaan lanjutan dan rapat tim dalam waktu dekat.

Pelatih kepala IBK Altos, Kim Ho-cheol, mengonfirmasi kondisi anak asuhnya itu sebelum laga kontra Jeonggwanjang.

Ia meminta publik bersabar menunggu keputusan resmi soal langkah perawatan Lee So-young.

“Lee So-young mengalami cedera saat latihan. Kami sedang menunggu hasil pemeriksaan dari beberapa rumah sakit,” ujar Kim Ho-cheol.

Cederanya Lee So-young jelas menjadi kabar mengecewakan, mengingat musim lalu ia juga sempat menepi cukup lama akibat cedera serius yang menurunkan performanya bersama IBK Altos.

Kini, masa depan Lee So-young di musim 2025/2026 kembali tanda tanya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Jika harus naik meja operasi, ia kemungkinan besar akan absen panjang, membuat IBK Altos kehilangan salah satu pemain sayap andalan mereka di awal musim.

(akg)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT