News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Puluhan Truk dari Berbagai Daerah Tampil Dalam Kejurnas Dragrace 2023 di Gunungkidul

Gelaran sensasional dragrace digelar di Sirkuit Lanud Gading, Gunungkidul, Yogyakarta. Dalam Kejurnas 2023 Putaran ke-4 ini, 40 armada truk turut ambil bagian
Senin, 12 Juni 2023 - 23:41 WIB
Puluhan truk ambil bagian dalam Kejurnas Dragrace Putaran ke-4 di Sirkuit Lanud Gading, Gunungkidul, Yogyakarta. Senin (12/6/2023)
Sumber :
  • Tim tvOne - Lucas Didit

Gunungkidul, tvOnenews.com - Gelaran sensasional dragrace digelar di Sirkuit Lanud Gading, Gunungkidul, Yogyakarta. Dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) 2023 Putaran ke-4 ini, 40 armada truk turut ambil bagian, termasuk di dalamnya truk pengangkut sayur dan pasir dari berbagai daerah.

Salah satu panitia penyelenggara, Andreas Mosami mengatakan, tingginya antusias peserta dragtruk yang mencapai lebih dari 40 peserta, menjadi alasan pihaknya membuka kelas truk.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Banyak sekali usulan yang masuk ke kami dari teman-teman sopir truk dan komunitas truk, agar dalam kejurnas ini dibuka kelas dragtruck. Akhirnya kami akomodir usulan tersebut, meskipun dalam kelas eksebisi," kata Anderas, Senin (12/6/2023).

Seiring dengan seringnya digelar balapan truk seperti ini, Andreas berharap (Ikatan Motor Indonesia (IMI) pusat, segera menyusun regulasi khusus untuk balap truk. Hal ini tak lepas dari tingginya antusias peserta.

"Ya karena belum ada regulasi resmi, syarat yang kami diterapkan masih cukup sederhana. Selain pembalap wajib memiliki Kartu Ijin Start (KIS) yang dikeluarkan oleh IMI, pembalap juga harus sudah memiliki Sim B-1, dan satu armada truk hanya boleh dipakai oleh dua pembalap," jelasnya.

Pada ajang dragrace ini, khusus untuk kelas truk dilombakan 3 kelas, yakni kelas FFA Truck Engkel, FFA Truck Double, dan FFA Truck Double Sim B-1.

Dibanding dengan penyelenggaraan tahun sebelumnya, dalam dragrace 201 meter kali ini, peserta diberikan kebebasan untuk memodifikasi mesin truknya, tentu dengan ambang batas tertentu.

Hal ini tak lepas dengan regulasi dragtruk yang belum ada. Meski demikian, truk pengangkut sayur dan pasir yang memiliki spesifikasi standar pabrikan-pun tak mau kalah dan turut dalam kejuaraan ini.

Irul, salah satu pemilik truk asal Batang, Jawa Tengah, mengaku, tak banyak ubahan yang ia lakukan pada truk canter double ban yang dibentuk layaknya robot transformer tersebut.

Selain melakukan setting ulang pada kompresi dan turbo, dirinya juga melakukan modifikasi pada exhoust atau knalpot, dan bentuk bodi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Sengaja truk ini saya bikin untuk 2 mode, jadi bisa untuk kontes dan dragtruk dan kontes truk," kata Irul saat ditemui sebelum lomba.

Pada Kejurnas Dragrace 2023 Putaran ke-4 ini, 579 stater dari berbagai daerah turut ambil bagian dalam 26 kelas yang dilombakan. (ldhp/buz)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT