Jakarta - Sebagian orang beropini dunia rally merupakan bagian dari dunia olahraga lelaki. Namun, hal itu terbantahkan pada saat kejuaraan Asia Pasific Rally Championship (APRC) 2022 Danau Toba series keempat. Sebab, ada 3 orang wanita yang ikut berkompetisi di ajang kejuaraan rally bergengsi tingkat dunia itu. Satu di antaranya, Julian Puspa Andari yang akrab disapa JP Andari atau JP.
JP yang sering disebut-sebut co-driver cantik mengaku, dirinya kepincut dunia rally dan terlibat dalam ajang bergengsi tersebut karena sosok lelaki yang merupakan gurunya di dunia rally, yakni Wijaya Kusuma.
"Kepincut di dunia rally sebagai wanita, jujurnya aku mau ucapin thanks untuk coach aku ya, Om Wijaya Kesuma. Karena dari beliau aku terinspirasi ke dunia rally. Bahkan beliau yang nyeburi aku ke dunia rally," ujar JP kepada tvonenews.com, Minggu (2/10/2022).
JP juga katakan, awalnya terjun ke dunia rally karena diajak Wijaya menjadi co-driver saat event di Jakarta dan pernah alami kecelakaan saat ikuti event kejuaraan rally di Jakarta.
"Kami masuk jurang kedalaman 8 meter, di SS2 sikruit rally meikarta. Nah beliau sekarang kondisinua fraktur sementara aku masih aman. Jadi sekarang beliau masih dalam perawatan dan aku terinspirasi dunia rally karena beliau," katanya.
JP Andari Saat Menjadi Co-Driver di Kejuaraan Rally
Sebelum terjun ke dunia rally, JP mengaku dirinya sudah kecemplung di dunia otomotif. Karena, ia akui juga sebelum rally, dirinya suka bermain offroad dan balapan.
Kemudian dijelaskannya, di dunia offroad dirinya menjadi driver dan terkadang menjadi co-driver. Lalu, untuk di dunia rally awalnya, ia akui, mencoba di kejuaran sprint rally yang diajari coach Wijaya Kesuma.
"Kalau di dunia avantur offroad, aku itu terjun di zaman kuliah ya, di saat smester 4 kuliah. Kalau rally ini baru bulan Agustus 2022 terjunnya," ungkap JP.
Tak hanya itu saja, wanita kelahiran Kota Bandung, 20 Juli 1994 ini, juga menyebutkan nama idolanya di dunia rally. Yakni Ken Block dan tak ketinggalan sang guru, Wijaya Kesuma.
"Mereka keren banget, aku terinspirasi mereka," pungkasnya sambil tesenyum lepas.
JP Andari sedang Menjajal Trek Offroad
Selanjutnya, JP ceritakan soal pengalamannya sebagai co-driver dunia rally dan offroad, dirinya masih perlu belajar banyak dan banyak lagi. Bahkan, ia akui dirinya saat ini sedang memperbanyak jam terbang untuk mengikuti kompetisi-kompetisi rally.
"Karena, bukan harus lelaki saja yang ikut dunia rally, kita sebagai wanita, juga bisa ikut serta di dunia rally asalkan ada kemauan dan fokus terhadap apa yang dilakukan serta jangan sampai ketinggalan dalam mengambil kesempatan untuk berkarya, baik di dunia rally," tuturnya.
Kemudian, saat disinggung apakah dirinya terjun ke dunia rally karena dari keturunan keluarga. JP malah menepis pernyataan itu, dan dirinya akui dirinya "agak lain" dengan saudara-saudaranya yang lain.
"Bukan dari karena keturunan aku suka rally dan dunia otomotif, ayah aku dan ibu aku bukan pereli, memang agak lain aku ini, dari kecil aku suka dunia otomotif dan dunia balapan mobil gitu," ucapnya sambil tertawa.
Untuk diketahui, JP merupakan wanita yang tumbuh bersar di Kota Kembang sampai SMA hingga kuliah. Dirinya pertama kali terjun ke dunia balap dan otomotif di tahun 2013. Pada saat itu, ia terjun di dunia offroad dengan menggunakan mobil Suzuki Katana. Lalu, lanjut ke dunia rally menjadi co-driver dan berkompetisi di APRC 2022 di Danau Toba. (Aag)
Load more