News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Sejarah Baru, Timnas Padel Indonesia Bakal Tampil Perdana di Ajang Internasional

Olahraga padel Indonesia siap menorehkan sejarah baru di kancah internasional. Timnas padel Tanah Air bakal tampil di ajang FIP Asia Padel Cup 2025, Qatar.
Selasa, 14 Oktober 2025 - 10:44 WIB
Skuad Timnas Padel Indonesia
Sumber :
  • pbpi

Jakarta, tvOnenews.com – Olahraga padel Indonesia siap menorehkan sejarah baru di kancah internasional. Tim nasional padel Tanah Air bakal bertolak ke Doha, Qatar, untuk ambil bagian dalam FIP Asia Padel Cup 2025 yang digelar pada 17–24 Oktober mendatang.

Sebanyak 16 atlet, terdiri dari delapan putra dan delapan putri, akan menjadi wakil Indonesia untuk pertama kalinya di ajang internasional tersebut. Mereka telah menjalani pemusatan latihan (TC) selama tiga hari, sejak Sabtu (11/10/2025) hingga Senin (13/10/2025).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Rombongan timnas dijadwalkan terbang ke Qatar pada Selasa (14/10/2025) siang. Kapten tim putra Zar Lasahido dan kawan-kawan akan memiliki waktu tiga hari untuk beradaptasi dengan cuaca panas khas Timur Tengah sebelum turun berlaga pada Jumat (17/10/2025).

Ketua Umum PB Padel Indonesia (PBPI), Galih Dimuntur Kartasasmita, menyebut keberangkatan ini sebagai langkah awal federasi untuk memperkenalkan olahraga padel lebih luas di Indonesia. Ia berharap partisipasi di turnamen tersebut bisa membuka mata publik bahwa padel memiliki potensi besar untuk berkembang pesat di Tanah Air.

Soal target, Galih menegaskan tidak ingin membebani para atlet dengan ekspektasi tinggi. Ia hanya berharap para pemain bisa tampil maksimal dan memetik pengalaman berharga dari pertemuan dengan negara-negara Asia yang lebih dulu berkembang.

“Kami tentu realistis ya. Padel di Indonesia baru tumbuh, sedangkan beberapa negara lain seperti Jepang dan Uni Emirat Arab sudah bermain belasan tahun,” ujar Galih saat ditemui di Republic Padel Simprug, Jakarta, Senin (13/10/2025).

“Sekali lagi, saya tidak ingin membebani anak-anak dengan target muluk. Tapi dari lubuk hati terdalam, saya merasa optimistis karena saya yakin tim ini bisa melangkah jauh,” tambahnya penuh keyakinan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sementara itu, kapten tim putra Mario Yohakim dan kapten tim putri Komang Sri Maryati kompak menyatakan kesiapan mereka untuk membawa nama Indonesia di ajang internasional. Keduanya menilai kekompakan tim menjadi senjata utama menghadapi lawan-lawan tangguh di FIP Asia Padel Cup 2025.

“Saya pikir kekuatan kami terletak pada kebersamaan antarpemain. Kami akan mengerahkan 100 persen kemampuan di turnamen nanti,” kata Mario.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT