Lantas, apakahh boleh jika ada orang bersikeras menggunakan bacaan basmallah atau bismillah?
"Tapi boleh enggak baca bismillah? Kalau soal boleh ya boleh saja, tapi kita kan mencari yang terutama," imbuhnya.
Dengan gaya santainya saat berceramah, Syekh Ali Jaber membagikan cara terbaik Ayat Kursi, apabila hanya menggunakan kalimat ta'awudz tanpa bacaan basmallah.
"A'udzu billahi minas-syaitanir-rajim, berhenti, Allahu laa ilaaha illa huwal hayyul qayyum," tuturnya.
Contoh ini seolah-olah tidak ada penggabungan mengamalkan ta'awudz dengan Ayat Kursi. Maksudnya, cara membacanya dilakukan secara terpisah.
Ia mengatakan ada hal-hal yang memberikan tanda bahaya jika adanya penggabungan dua kalimat berbeda, walaupun makna keduanya sama-sama memberikan keuntungan.
"Berarti di sini kita berlindung kepada Allah dari Allah sendiri, jadi seolah-olah terlibat antara Allah sama setan," tuturnya.
Load more