Seorang wanita yang menggunakan jilbab cenderung tidak pantas untuk diganggu oleh para laki-laki kecuali mahramnya.
“Yang paling dahsyat setelah itu apa? Setelah mengenakan tanda itu sebagai kehormatan dari Allah yang memakai jilbab, maka dengan itu aman ia dipastikan tidak boleh diganggu,” ucap Ustaz Adi Hidayat.
Ketika Allah SWT memberikan kepercayaan pada setiap perempuan yang beriman dengan hijabnya secara terhormat, maka gunakan jilbab itu untuk menjaga kehormatan.
“Ketika Allah memberikan kepercayaan pada setiap perempuan Muslimah dengan jilbabnya secara terhormat, maka iman akan merespon untuk menjaga kehormatan itu di hadapan Allah. Jangan gunakan jilbab ini pada hal yang negatif,” jelas Ustaz Adi Hidayat.
Ustaz Adi Hidayat mengingatkan agar setiap wanita menjaga hadiah dari Allah SWT ini dengan berakhlak yang baik sebagai perempuan.
Hal ini agar wanita itu tidak merusak citra hijab itu sendiri.
“Untuk itu jaga kehormatan hadiah Allah itu, bersikap yang baik, bersikap mulia. Gunakan sifat-sifat kebaikan untuk menjaga kehormatan itu,” ujar Ustaz Adi Hidayat.
Load more