Utamakan Nafkahi Ibu atau Istri?, Mamah Dedeh Ingatkan Peran Ibu tapi...
- Tangkapan layar dari Youtube
Jakarta, tvonenews.com- Maraknya kasus perceraian saat ini, contohnya Ria Ricis memicu perdebatan di tengah pengguna media sosial, perkara lebih mengutamakan mana Ibu atau Istri terlebih dahulu?. Ini kata Mamah Dedeh.
Mendengar pertanyaan ini, Ustazah yang akrab disapa Mamah memberikan penjelasan mana diutamakan ibu atau istri.
Menurutnya, Istri dan Ibu tidak bisa dibenturkan atau dibandingkan, sebab keduanya memiliki peran penting dalam kehidupan seorang pria atau suami.
Peranan ibu dijelaskan dalam Surah Luqman ayat ke 14 dan An-Nisa ayat ke-36.
"Sekian banyak ayat al-quran yang mengajarkan berbuat baik ke orang tua ada sekian banyak, salah satunya Luqman 14 dan An-nisa 36. Ayat ke-2 artinya sangat perlu kalian berbakti ke kedua orang tua," kata Mamah Dede dalam Youtube ReligiOne, Senin (6/5/2024)
"Kemudian surah Al-Baqarah 233, maka para suami memiliki kewajiban untuk menafkahi istri, kalian dengan cara halal seperti memberikan makanan, pakaian dan lainnya," sambungnya
وَوَصَّيۡنَا الۡاِنۡسٰنَ بِوَالِدَيۡهِۚ حَمَلَتۡهُ اُمُّهٗ وَهۡنًا عَلٰى وَهۡنٍ وَّفِصٰلُهٗ فِىۡ عَامَيۡنِ اَنِ اشۡكُرۡ لِىۡ وَلِـوَالِدَيۡكَؕ اِلَىَّ الۡمَصِيۡرُ ١٤
Dan Kami perintahkan kepada manusia (agar berbuat baik) kepada kedua orang tuanya. Ibunya telah mengandungnya dalam keadaan lemah yang bertambah-tambah, dan menyapihnya dalam usia dua tahun.1 Bersyukurlah kepada-Ku dan kepada kedua orang tuamu. Hanya kepada Aku kembalimu.
QS An-Nisa Ayat 36
۞ وَاعْبُدُوا اللّٰهَ وَلَا تُشْرِكُوْا بِهٖ شَيْـًٔا وَّبِالْوَالِدَيْنِ اِحْسَانًا وَّبِذِى الْقُرْبٰى وَالْيَتٰمٰى وَالْمَسٰكِيْنِ وَالْجَارِ ذِى الْقُرْبٰى وَالْجَارِ الْجُنُبِ وَالصَّاحِبِ بِالْجَنْۢبِ وَابْنِ السَّبِيْلِۙ وَمَا مَلَكَتْ اَيْمَانُكُمْ ۗ اِنَّ اللّٰهَ لَا يُحِبُّ مَنْ كَانَ مُخْتَالًا فَخُوْرًاۙ
Load more