tvOnenews.com - Bulan Ramadhan telah usai, kini memasuki bulan Syawal banyak orang yang memanfaatkan momen ini untuk hari pernikahannya. Ustaz Abdul Somad jelaskan hukumnya dalam Islam.
Menikah merupakan ibadah yang mulia di sisi Allah SWT juga salah satu bentuk upaya untuk mencegah terjadinya zina.
Selain itu, menikah juga baik agar dapat membangun keluarga serta keturunan yang sholeh dan sholehah.
Lantas, apakah boleh menikah di bulan Syawal? Apakah ada bulan yang dilarang untuk menikah dalam ajaran Islam?
Seorang pendakwah, Ustaz Abdul Somad memberi penjelasan mengenai hukum menikah di bulan Syawal menurut ajaran Islam.
Seperti apa penjelasan Ustaz Abdul Somad mengenai hal tersebut? Simak informasinya berikut ini.
Ustaz Abdul Somad. (Ist)
Dilansir tvOnenews.com dari tayangan pada kanal YouTube Santri Muda, dalam satu kajian Ustaz Abdul Somad mendapat sebuah pertanyaan dari seorang jamaah yang menanyakan hukum menikah di bulan Syawal.
Ketika akan melangsungkan pernikahan, keluarga mencari-cari bulan terbaik untuk menikah serta menghindari suatu keburukan.
Sebab, banyak orang yang merasa ragu untuk menikah karena takut ada bulan-bulan yang termasuk terlarang untuk melangsungkan pernikahan.
Lalu, benarkah ada larangan bagi umat Islam untuk melangsungkan pernikahan di bulan Syawal?
Setelah mendengar pertanyaan tersebut, tak disangka Ustaz Abdul Somad menjawab ini.
"Mantap" jawab Ustaz Abdul Somad.
Bukan tanpa alasan, Ustaz Abdul Somad menjawab demikian lantaran berawal dari apa yang dicontohkan Nabi Muhammad SAW ketika menikahi Aisyah.
Pernikahan Nabi Muhammad SAW dan Aisyah kala itu berlangsung di bulan Syawal.
"Nabi Muhammad menikah dengan Aisyah bulan Syawal," ungkap Ustaz Abdul Somad.
Sehingga menikah di bulan Syawal tidak menjadi masalah bagi umat Islam. Sebab, Nabi Muhammad sendiri yang mencontohkan untuk menikah di bulan tersebut.
"Apa salahnya," ujarnya.
Bahkan menikah di bulan Syawal, menurut Ustaz Abdul Somad termasuk dalam amalan sunnah.
"Sunnah bagi yang belum menikah, bagi yang mau menikah lagi tak apa-apa," jelasnya.
Oleh sebab itu, tak perlu ada lagi keraguan untuk melangsungkan pernikahan di bulan Syawal dan justru malah termasuk yang dianjurkan dalam Islam.
Tentunya pernikahan di bulan Syawal tersebut harus dilakukan sesuai dengan syariat-syariat Islam yang berlaku. (far/kmr)
Load more