5 Mitos tentang Kucing Hitam, Ada yang Bilang Jelmaan Penyihir hingga Dianggap Pembawa Hoki
- Pixabay
Jakarta - Kucing berwarna hitam atau kucing hitam marak diidentikan dengan sesuatu yang berbau mistis.
5 Mitos tentang Kucing Hitam, Ada yang Bilang Jelmaan Penyihir hingga Dianggap Pembawa Hoki
Mitos yang menyebut bahwa kucing hitam memiliki aura mistis dan membawa sial itu tak dipungkiri dipercaya bagai sebagian orang, termasuk di Indonesia.

Ilustrasi kucing hitam. (ist)
Namun benarkah mitos yang menyebut bahwa kucing hitam yang sama-sama dicipatkan Tuhan itu merupakan tanda kesialan bagi seseorang yang melihatnya, bahkan memeliharanya?
Tak sedikit juga yang menyebut bahwa kucing hitam dianggap sebagai biang kerok atau pembawa sial itu hanya lelucon.
Ya, banyak orang tak percaya bahwa kucing hitam merupakan pembawa sial, dan bahkan tak sedikit juga yang memutuskan untuk memelihara kucing hitam itu.
Tak hanya dianggap sebagai pembawa sial, ternyata banyak juga orang yang jusru beranggapan terbalik.

Ilustrasi kucing hitam. (ist)
Sejumlah orang malah percaya bahwa kucing hitam dipercaya sebagais ebuah keberuntungan alias menguntungkan.
Salah satunya adalah sebagai tanda dipertemukannya seseorang itu dengan jodohnya.
Benarkah seperti itu?
Meski begitu, tak dipungkiri juga bahwa kucing hitam diidentikan dengan hal-hal yang berbau mistis hingga membantu kehidupan percintaan seseorang, seperti keterangan di bawah ini. Yuk simak bersama.
1. Kucing Hitam dan Penyihir
Dimulai pada abad pertengahan, kucing hitam dikaitkan dengan setan, penyihir, bahkan beberapa orang percaya bahwa kucing hitam adalah penyihir yang berubah wujud.
Mitos ini tersebar luas dan menyebabkan pembunuhan massal yang mengerikan pada kucing hitam.


Sosok kucing hitam. (ist)
Hingga saat ini, banyak tempat penampungan hewan tidak menempatkan kucing hitam di rumah selama bulan Oktober karena takut akan digunakan sebagai pengorbanan.
2. Dapat Memberi Anda Keberuntungan
Kucing hitam tidak hanya dapat memperbaiki kehidupan cinta, tetapi mereka juga dapat meningkatkan keberuntungan dan meningkatkan keuangan.
Secara historis, para pelaut membawa kucing ke atas kapal untuk berburu tikus.
Selain itu, para pelaut Inggris percaya kucing hitam akan membawa keberuntungan bagi kapal dan memastikan kepulangan yang aman.
Load more