"Saya melihat kayak tentara bayaran gitu kalau naturalisasi semua, tapi kita nggak pernah tahu siapa tahu Pak Erick Thohir ini menerawang jauh ke depan," ujar Denny Darko.
"Ramalan saya, setelah gelaran Piala Dunia yang sekarang ini akan ada sebuah gerakan atau panggilan untuk melokalisasi sepak bola Indonesia dan menjadikan orang-orang Indonesia ini sebagai mayoritas kesebelasan Timnas Indonesia," imbuhnya.
Di samping itu, Denny Darko juga menyebut bahwa Patrick Kluivert akan selesai dengan Timnas Indonesia setelah berhasil lolos ke Piala Dunia 2026.
"(Patrick Kluivert) ya selesai, kalian (masyarakat) kan pengennya masuk Piala Dunia aja kan, nggak menang kan, nggak mungkin kan," ucapnya.
"Ya sudah, masuk, habis itu mungkin sekali dua kali pertandingan keluar, ya sudah," tambahnya.
Load more