ADVERTISEMENT
Advertnative
Kala itu, pernyataan tersebut dilontarkan Erick Thohir di tengah kontroversi pemecatan Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia pada 6 Januari 2025 lalu.
"Kalau Glen minta saya mundur, saya mundur,” ujar Erick Thohir, dikutip dari kanal YouTube Liputan6 Sport, Kamis (20/3/2025).
"Kalau rasa pesimisme itu, atau semua lihat saya harus mundur, ya saya mundur. Saya izin ke FIFA, saya pamit," sambungnya.
Kini, setelah Timnas Indonesia dibabat habis oleh Australia dengan skor 1-5, netizen pun meminta Erick Thohir untuk merealisasikan omongannya kala itu.
"Saat ramai2nya STY diberhentikan dulu Arya bilang bahwa resiko diambil oleh Pak Erick Thohir. Dia sudah berjudi dan kalah, silakan ambil resikonya dgn mundur dari PSSI," ujar salah satu netizen di media sosial X.
"Demi kepentingan bangsa dan negara, buang egomu @erickthohir selagi masih ada waktu dan kesempatan untuk bawa Timnas ke piala dunia," bunyi potongan cuitan netizen X yang lain.
Load more