tvOnenews.com - Influencer asal Malaysia, Aisar Khaled, kembali menjadi sorotan setelah diduga mulai menjauhi Fuji, gadis 22 tahun yang belum lama ini menghiasi konten-kontennya.
Hal tersebut terungkap setelah para penggemar Fuji mulai mencurigai bahwa Aisar hanya memanfaatkan popularitas adik Fadly Faisal itu untuk mendongkrak ketenaran dirinya di media sosial.
Dunia hiburan Tanah Air saat ini sedang diramaikan dengan hubungan dekat antara Fuji, selebriti Indonesia, dan influencer asal Malaysia, Aisar Khaled.
Kedekatan mereka dimulai saat Aisar Khaled datang ke Indonesia untuk mengikuti pertandingan tinju bertajuk Byon Combat 4 melawan Fadly Faisal.
Laga tinju itu dimenangkan oleh Fadly, namun Aisar mengambil kesempatan untuk berkenalan dengan Fuji dan keluarganya.
Setelah diterpa isu bahwa kedekatannya dengan Fuji hanya untuk mencari popularitas, Aisar akhirnya mengucapkan permohonan maaf.
Bahkan, foto-foto mereka berdua yang sebelumnya sering dipamerkan juga sudah jarang terlihat.
Para penggemar pun mulai bertanya-tanya apakah hubungan keduanya memang tidak se-serius yang dibayangkan.
"Akankah kapal gagal berlayar? Aisar sudah berhenti sebut-sebut nama Fuji. Foto bersama Fuji pun sudah tidak disematkan lagi," tulis salah satu fans yang kecewa melihat perubahan sikap Aisar.
Beberapa netizen bahkan menyindir bahwa meski Aisar kini tak lagi menyebut Fuji secara langsung, ia masih tetap memanfaatkan momen-momen bersama Fuji untuk menarik perhatian followers dan subscribers.
Komentar serupa juga muncul dari fans yang merasa Aisar hanya memanfaatkan Fuji sebagai alat untuk memperkenalkan dirinya ke khalayak lebih luas.
"Di story dia kemarin lusa aja masih nyenggol-nyenggol tentang Fuji kok. Kalo dia bakalan nikah sama orang Padang, di balik jodoh apa nggaknya, ya biarin mereka jalanin aja dulu," celetuk salah seorang netizen.
Sebelumnya, Aisar sempat mendapat kecaman dari fans Fuji yang merasa bahwa dia hanya mencari keuntungan pribadi dengan mendekati adik kandung Fadly Faisal tersebut.
Tak hanya itu, bahkan Fadly Faisal, diduga menyindir sikap Aisar dalam sebuah postingan yang mengatakan, "Pokoknya enggak boleh ada yang manfaatin adik gue lagi!"
Kini, netizen pun mulai pesimis melihat hubungan Aisar dan Fuji, yang awalnya banyak didukung sebagai pasangan idaman. (asl)
Load more