LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Warga antre membeli kuliner nusantara Mangut Belut di Semarang, Jawa Tengah.
Sumber :
  • tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

Mangut Belut, Pedas dan Aroma Belut Asapnya Bikin Nagih

Berbumbu rempah dengan citarasa pedas yang kuat. Begitu pedasnya, sampai-sampai bibir terasa menebal dan keringat bercucuran. Tapi justru itu yang bikin ketagihan dan tak kapok menyantap mangut. 

Minggu, 19 Desember 2021 - 12:00 WIB

Mangut itu masakan khas Kota Semarang. Berbumbu rempah dengan citarasa pedas yang kuat. Begitu pedasnya, sampai-sampai bibir terasa menebal dan keringat bercucuran. Tapi justru itu yang bikin ketagihan dan tak kapok menyantap mangut. 

Kuah mangut biasanya sudah satu paket dengan ikan atau belut yang sudah diasap. Dan itulah yang menjadi ciri khas dan diburu penggemar kuliner di Semarang. 

Kuah mangut terbuat dari bumbu rempah lengkuas, serai, daun salam, kunyit, ditambah bawang, garam, dan cabai rawit merah. Sudah begitu, masih ada tambahan merica sehingga  pedasnya makin nampar. Semua bumbu itu dicampur dengan santan kelapa, kemudian dimasuki ikan atau belut yang lebih dulu dipanggang asap.

Nah, di Semarang ikan mangut itu yang dipakai biasanya jenis manyung. Tapi kemudian, belut menjadi primadona baru yang menjadi isian sayur mangut.

Baca Juga :

(Mangut Belut, Pedas dan Aroma Belut Asapnya Bikin Nagih, Sumber: tim tvOne/Teguh)

Belut yang dipakai bukan main-main. Yang ukurannya besar. Pemasoknya dari Demak dan Tuban, yang dikirim sudah dalam bentuk belut asap. 

Ikan atau belut yang sudah diasap akan menghasilkan aroma yang sangat khas dan membuat selera makan langsung naik, bahkan pengen nambah.

Salah satu penyaji mangut belut ada di warung makan Nasimah, kompleks kuliner Mangunsarkoro Semarang. Setiap waktu makan siang, warung ini penuh oleh penikmat kuliner, terutama orang kantoran. 

"Kebetulan kan waeung ini dekat dengan kompleks kantor pemerintahan dan swasta, jadi pelanggannya kalau hari biasa yang oarang kantoran. Tapi kalau hari Sabtu Minggu itu banyak juga orang yang lagi piknik mampir sini," kata salah satu karyawan yang bertugas menyajikan mangut dalam piring.

Dalam sekali masakan mangut belut di warung ini, bisa untuk 20 orang. Setelah semua bumbu disangrai dan dilimpahi santan kelapa, kemudian dimasukkan belut asap dan campuran sayur terong serta labu. Setelah mendidih, mangut belut pun  dihidangkan dalam piring untuk setiap porsinya.  

(Kuliner Nusantara, Mangut Belut. Sumber: tim tvOne/Teguh)

Salah satu penikmat yang tampak megap-megap kepedasan mengatakan, aroma belut asap dalam seporsi mangut sangat menggugah selera. 

"Ya, aroma belut asapnya sangat kuat dan itu yang bikin ketagihan. Meski pedasnya minta ampun, tapi herannya, mbesok-besok pengen lagi. Itulah kelebihan sayur mangut Semarang," kata Agung asal  Surabaya yang bekerja di Semarang.

Seporsi mangut belut di warung-warung yang ada di Kota Semarang, rata-rata 15 hingga 20 ribu rupiah per porsi. 

Selain mangut belut, coba juga mangut ikan mayung dengan daging yang kesat. O ya, kalau mau bawa pulang, mintalah dipanasin dulu supaya lebih tahan lama. (Teguh Joko Sutrisno)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Megawati Hangestri Tunjukkan Skill Baru, Bukan Cuma Hebat Lepaskan Spike Keras, Ketika Lawan Hi Pass Megatron Mendadak jadi...

Megawati Hangestri Tunjukkan Skill Baru, Bukan Cuma Hebat Lepaskan Spike Keras, Ketika Lawan Hi Pass Megatron Mendadak jadi...

Megawati Hangestri menunjukkan skill lain selain kemampuannya melepaskan spike keras pada lanjutan pertandingan Liga Voli Korea antara Red Sparks vs Hi Pass.
Dicoret dari Timnas Indonesia karena Cedera, Asnawi Justru Main Penuh Bersama Port FC, Ini Pembelaan Shin Tae-yong

Dicoret dari Timnas Indonesia karena Cedera, Asnawi Justru Main Penuh Bersama Port FC, Ini Pembelaan Shin Tae-yong

Kondisi terkini Asnawi Mangkualam usai dicoret Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia. Dicoret Shin Tae-yong Asnawi justru mampu bermain full time bersama Port FC.
Thailand dan Timnas Indonesia U-20 Senasib, Suporter Gajah Perang Beri Reaksi Begini usai Drawing Piala Asia U-20 2025

Thailand dan Timnas Indonesia U-20 Senasib, Suporter Gajah Perang Beri Reaksi Begini usai Drawing Piala Asia U-20 2025

Thailand dan Timnas Indonesia U-20 senasib di Piala Asia U-20 2025, seorang suporter Thailand berikan reaksi ketar-ketir usai hasil undian fase grup turnamen.
Pelatih Jepang Hajime Moriyasu Soroti Para Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Terang-terangan Bilang Kalau...

Pelatih Jepang Hajime Moriyasu Soroti Para Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Terang-terangan Bilang Kalau...

Media Jepang Hochi Shinbun ungkap pernyataan Pelatih Jepang Hajime Moriyasu untuk pemain naturalisasi Timnas Indonesia. Pelatih Samurai Biru bilang kalau...
Tak Hanya Kasus Kematian Vina Cirebon, Kisah Tragis Gadis Penjual Gorengan di Padang Bakal Ikut Ramaikan Layar Lebar

Tak Hanya Kasus Kematian Vina Cirebon, Kisah Tragis Gadis Penjual Gorengan di Padang Bakal Ikut Ramaikan Layar Lebar

Kasus kematian Nia Kurnia Sari seorang gadis penjual gorengan di Padang Pariaman Sumatera Barat masih menyita publik.
Usai Bekingi Situs Judi Online, PPATK Bongkar Sederet Dosa Pegawai Kemenkomdigi

Usai Bekingi Situs Judi Online, PPATK Bongkar Sederet Dosa Pegawai Kemenkomdigi

Satu per satu fakta terbaru kasus judi online yang melibatkan sejumlah pegawai Kementerian Komunikasi dan Digital (Kemenkomdigi) perlahan terkuak.
Trending
Viral di Media Sosial Mobil Dinas Polisi Jadi Sasaran Amukan Warga Kota Tangerang, Ternyata Ini Penyebabnya

Viral di Media Sosial Mobil Dinas Polisi Jadi Sasaran Amukan Warga Kota Tangerang, Ternyata Ini Penyebabnya

Viral video di sosial media mobil berplat nomor dinas polisi menjadi sasaran amukan warga kawasan Kosambi, Kota Tangerang.
Didukung Organda di Pilkada Kota Bekasi, Heri Koswara Janji Cari Solusi Angkot Tidak Kalah Saing dengan Transportasi Online

Didukung Organda di Pilkada Kota Bekasi, Heri Koswara Janji Cari Solusi Angkot Tidak Kalah Saing dengan Transportasi Online

Organisasi Angkutan Darat (Organda) Kota Bekasi mendeklarasikan dukungan terhadap Heri Koswara-Sholihin di Pilkada Kota Bekasi 2024.
Ingin Potensi Alam Waduk Jatiluhur Diperhatikan Masyarakat, Kagama 4x4 Bakal Lakukan Sejumlah Kegiatan Ini

Ingin Potensi Alam Waduk Jatiluhur Diperhatikan Masyarakat, Kagama 4x4 Bakal Lakukan Sejumlah Kegiatan Ini

Keluarga Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama 4x4) memulai langkah menyadarkan masyarakat soal potensi alam sekitar Waduk Jatiluhur, Purwakarta, Jawa Barat.
Harga Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Jepang Bikin Fans Negeri Samurai Biru Kaget, Tapi Moriyasu Bilang...

Harga Tiket Pertandingan Timnas Indonesia Vs Jepang Bikin Fans Negeri Samurai Biru Kaget, Tapi Moriyasu Bilang...

Dalam waktu dekat, Timnas Indonesia menjamu Jepang pada lanjutan pertandingan Grup C Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Gelora Bung Karno
Trik ‘Licik’ Jepang Jelang Jumpa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Trik ‘Licik’ Jepang Jelang Jumpa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

AFC dan FIFA terlibat dalam skenario 'licik' Jepang untuk mengalahkan Timnas Indonesia di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Jumat (15/11/2024) malam.
Bikin Was-was Hajime Moriyasu, Jawaban Berkelas Kevin Diks saat Ditanya Apakah Bakal Bermain di Laga Timnas Indonesia Melawan Jepang

Bikin Was-was Hajime Moriyasu, Jawaban Berkelas Kevin Diks saat Ditanya Apakah Bakal Bermain di Laga Timnas Indonesia Melawan Jepang

Pemain keturunan timnas Indonesia, Kevin Diks buka menjawab soal apakah dirinua bisa bermain saat melawan Jepang di laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia
Prediksi Line Up Terkuat Timnas Indonesia Vs Jepang dengan Skenario Terburuk Mees Hilgers Harus Absen karena Cedera

Prediksi Line Up Terkuat Timnas Indonesia Vs Jepang dengan Skenario Terburuk Mees Hilgers Harus Absen karena Cedera

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tampaknya harus menyiapkan skenario terburuk saat Mees Hilgers absen melawan Jepang di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Selengkapnya
Viral