Sedahsyat itu Efek Dipromosikan Lisa BLACKPINK, Danau Red Lotus Thailand Langsung Kebanjiran Wisatawan
- TAT
Bangkok, tvOnenews.com - Sosok Lisa BLACKPINK tampaknya memiliki peranan penting bagi pariwisata di Thailand. Kehadirannya berhasil mempromosikan destinasi wisata di Udon Thani memantik ribuan wisatawan.
Belakangan ini, sebuah poster atau foto Lisa BLACKPINK berpose di latar Red Lotus Lake atau Danau Red Lotus viral di media sosial. Awal mulanya gambar tersebut dinilai hasil Artificial Intelligence (AI).
Dilansir dari Bangkok Post, Senin (26/1/2026), Otoritas Pariwisata Thailand (TAT) membantah poster Lisa BLACKPINK berpose di depan latar danau teratai Thailand adalah hasil AI. TAT mempertegas foto tersebut adalah asli dari hasil proses pengambilan gambar dan fotografi.
Tak butuh waktu lama, jumlah wisatawan Danau Red Lotus mendadak membludak. Kementerian Pariwisata dan Olahraga setempat berpendapat lonjakan pengunjung di destinasi wisata tersebut berkat dipromosikan Lisa Manoban.
Kementerian Pariwisata dan Olahraga langsung tidak tinggal diam. Pihaknya melakukan koordinasi agar berbagai lembaga layanan semakin memperketat demi menjaga keselamatan wisatawan.
Pasalnya, sejumlah besar pengunjung Danau Red Lotus berasal dari wisatawan domestik maupun mancanegara. Mereka selalu mendatangi dermaga Ban Diam di Thale Bua Daeng, distriik Kumphawapi sejak Sabtu (24/1/2026) pagi hari.
Saking antusiasnya ingin mengunjungi sebuah danau di Udon Thani itu, para wisatawan rela menunggu pembelian tiket kapal sebelum matahari terbit. Pasalnya, kantor atau pihak pengelola baru membukanya pada pukul 05.00 pagi waktu setempat.
Pada Selasa pekan lalu, TAT telah merilis poster promosi Lisa BLACKPINK yang dibalut dengan latar belakang Danau Red Lotus. Sontak, antusias ribuan wisatawan memenuhi wisata itu hanya demi bisa meniru foto dirinya serupa dengan gaya Lisa.
Popularitas wisata tersebut tak lepas dari peran global Amazing Thailand Ambassador. Hal ini membuat lonjakan jumlah pengunjung dinilai meningkat secara pesat.
"Memerlukan tindakan segera untuk memastikan keselamatan dan standar layanan mereka," ujar sekretaris tetap pariwisata dan olahraga, Natreeya Taweewong.
Natreeya menyampaikan, pihaknya telah menginstruksikan para pejabat. Mereka nantinya turut memberikan pantauan secara ketat, khususnya mengenai operasi perahu, standar kapal, manajemen lalu lintas, peralatan keselamatan, hingga mengurangi antrean panjang hanya demi meniru gaya poster Lisa sekaligus santai di area wisata tersebut.
Load more