News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Vaksin Influenza Bisa Bantu Cegah Penularan Super Flu Virus? Begini Penjelasan Dokter

Super flu virus H3N2 subclade K mulai terdeteksi di Indonesia. Dokter jelaskan vaksin influenza efektif cegah penularan dan kurangi risiko infeksi berat.
Sabtu, 3 Januari 2026 - 14:01 WIB
ilustrasi flu
Sumber :
  • unsplah.com/Towfiqu barbhuiya

tvOnenews.com - Kasus super flu virus atau influenza A subclade K tengah menjadi perhatian di dunia kesehatan.

Berdasarkan data terbaru dari Kementerian Kesehatan RI, hingga akhir Desember 2025 tercatat ada 62 kasus influenza A subclade K yang tersebar di delapan provinsi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kasus terbanyak ditemukan di Jawa Timur, Kalimantan Selatan, dan Jawa Barat, dengan mayoritas penderitanya adalah perempuan dan kelompok usia anak-anak.

Secara global, peningkatan kasus influenza A (H3N2) mulai terpantau di Amerika Serikat sejak akhir September 2025.

Lonjakan ini sejalan dengan datangnya musim dingin yang memang dikenal sebagai periode meningkatnya penyebaran virus influenza.

Varian ini kemudian dijuluki sebagai “super flu virus” karena penyebarannya cepat dan menyebabkan gejala yang lebih berat dibanding flu musiman biasa.

Menurut laporan Centers for Disease Control and Prevention (CDC), subclade K dari influenza tipe A H3N2 pertama kali teridentifikasi pada Agustus 2025 di Amerika Serikat.

Setelah itu, penyebarannya kian meluas ke berbagai negara, termasuk Indonesia.

Untuk membedakan antara super flu dan flu biasa, dokter spesialis paru Prof. Erlina Burhan menjelaskan bahwa keduanya memang memiliki kemiripan gejala.

“Untuk membedakannya perlu pemeriksaan. Tapi dari segi gejala sih mirip-mirip saja, karena keduanya sama-sama influenza A. Bedanya, flu musiman biasanya H1N1, sedangkan super flu adalah H3N2,” ujar Prof. Erlina dalam wawancara dengan tvOnenews.

Ia menambahkan bahwa meskipun H3N2 bukanlah varian baru sepenuhnya, namun subclade K menjadi perhatian karena peningkatan kasusnya signifikan dan menyebabkan sebagian pasien harus menjalani perawatan intensif.

"Super flu ini banyak ditemukan di musim dingin dan di Amerika Serikat banyak yang membutuhkan perawatan bahkan ada yang meninggal,” kata Prof. Erlina.

Dalam menghadapi penyebaran super flu, vaksinasi influenza menjadi langkah pencegahan yang paling efektif.

Dokter Imam Rahmatullah Maulana Pasha menjelaskan bahwa vaksin influenza mampu membantu mencegah penularan virus, termasuk subvarian H3N2 yang menjadi penyebab super flu.

“Bisa yang tetra, dia virus H3N2, H1N1, Victoria dan Yamagata," jelas dr. Imam.

Vaksin influenza tetravalen dirancang untuk melindungi tubuh dari empat strain virus yang paling umum beredar setiap tahunnya.

Meskipun efektivitas vaksin tidak mencapai 100%, vaksin ini tetap mampu mengurangi risiko penularan, memperingan gejala jika terinfeksi, dan menurunkan angka rawat inap serta kematian akibat komplikasi influenza.

Mengacu pada jadwal imunisasi dari Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI), vaksin influenza direkomendasikan diberikan secara rutin, terutama bagi anak-anak dan kelompok berisiko tinggi.

  • Anak usia 6 bulan hingga 8 tahun yang baru pertama kali divaksinasi perlu mendapatkan 2 dosis, dengan jarak waktu minimal 4 minggu antar dosis.
  • Setelah itu, vaksinasi influenza diulang setiap tahun.
  • Anak usia di atas 9 tahun dan orang dewasa cukup menerima 1 dosis per tahun.

Pemberian vaksin influenza juga penting untuk ibu hamil, tenaga kesehatan, serta individu dengan kondisi medis tertentu seperti asma, diabetes, dan penyakit jantung.

Selain vaksinasi, masyarakat juga dianjurkan untuk menjaga daya tahan tubuh dengan menerapkan pola hidup sehat.

Rajin mencuci tangan, menggunakan masker saat sakit, dan menghindari kontak dekat dengan orang yang sedang flu juga menjadi langkah sederhana namun efektif untuk mencegah penyebaran virus.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Meski angka kasus super flu di Indonesia masih terbilang rendah, para ahli menegaskan pentingnya kewaspadaan dini.

Kombinasi antara vaksinasi rutin dan kesadaran menjaga kebersihan diri menjadi kunci utama dalam mencegah gelombang penularan yang lebih luas. (adk)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Wacana Polri di Bawah Kementerian Dinilai Cederai Reformasi 1998

Wacana Polri di Bawah Kementerian Dinilai Cederai Reformasi 1998

Pakar Hukum Tata Negara, Muhammad Rullyandi menilai wacana penempatan Polri di bawah kementerian merupakan bentuk distorsi terhadap semangat reformasi 1998.
Sambangi Gedung Kemenhut, Kejagung Cocokan Data Dugaan Korupsi Tambang di Konawe Utara

Sambangi Gedung Kemenhut, Kejagung Cocokan Data Dugaan Korupsi Tambang di Konawe Utara

Kejaksaan Agung (Kejagung) RI kembali menepis soal penggeledahan yang dilakukan tim penyidik di Gedung Kementerian Kehutanan (Kemenhut) RI, pada Rabu (7/1/2026) kemarin.
Catat! Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Hari Ini Jumat 9 Januari 2026

Catat! Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Hari Ini Jumat 9 Januari 2026

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Jumat (9/1/2026).
Catat! Jadwal SIM Keliling di Kota Tangsel Hari Ini Jumat 9 Januari 2026

Catat! Jadwal SIM Keliling di Kota Tangsel Hari Ini Jumat 9 Januari 2026

Sat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Jumat (9/1/2026).
Indonesia Serukan Dialog di Tengah Konflik Yaman Selatan, Minta Upaya Saudi Gelar Konferensi Damai

Indonesia Serukan Dialog di Tengah Konflik Yaman Selatan, Minta Upaya Saudi Gelar Konferensi Damai

Pemerintah Indonesia memantau ketegangan yang kembali meningkat di Yaman, khususnya di wilayah selatan, menyusul serangkaian serangan udara koalisi pimpinan Arab Saudi ke provinsi al-Dhale pada Rabu (7/1/2026) waktu setempat yang menewaskan empat warga sipil dan melukai enam lainnya.
Wapres Gibran Janjikan Hal Ini ke Warga Terdampak Banjir Bandang di Kalsel

Wapres Gibran Janjikan Hal Ini ke Warga Terdampak Banjir Bandang di Kalsel

Wakil Presiden (Wapres) RI, Gibran Rakabuming Raka memastikan pemerintah akan memperbaiki rumah warga yang rusak akibag banjir bandang di Kalimantan Selatan (Kalsel).

Trending

Sidang Lanjutan Dugaan Korupsi Pengadaan Laptop, Pendukung Nadiem Makarim Berteriak Hal Ini

Sidang Lanjutan Dugaan Korupsi Pengadaan Laptop, Pendukung Nadiem Makarim Berteriak Hal Ini

Eks Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Memdikbudristek), Nadiem Makarim kembali menjalani sidang lanjutan kasus dugaan korupsi laptop Chromebook dengan agenda tanggapan atas nota keberatan atau eksepsi oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) di PN Tipikor, Jakarta, Kamis (8/1/2026).
Robert Lewandowski Abu-abu di Barcelona, Hansi Flick Akui Tak Bisa Ambil Keputusan

Robert Lewandowski Abu-abu di Barcelona, Hansi Flick Akui Tak Bisa Ambil Keputusan

Pelatih Barcelona, Hansi Flick, menyatakan belum dapat memastikan masa depan Robert Lewandowski bersama Blaugrana setelah musim panas mendatang.
Godaan Naturalisasi Menggiurkan, Atlet Panjat Tebing Indonesia Tetap Setia ke NKRI

Godaan Naturalisasi Menggiurkan, Atlet Panjat Tebing Indonesia Tetap Setia ke NKRI

Ketua Umum Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI), Yenny Wahid, mengungkapkan bahwa banyak atlet panjat tebing Indonesia yang mendapat tawaran untuk memperkuat negara lain.
Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Berikut bahan rekomendasi teks khutbah Jumat singkat terbaru dengan judul "Mengenal Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj".
Pria di Depok Tewas Dianiaya Anggota TNI AL, Polisi Beberkan Perannya

Pria di Depok Tewas Dianiaya Anggota TNI AL, Polisi Beberkan Perannya

Polres Metro Depok menetapkan lima tersangka dalam kasus turut serta dalam penganiayaan yang dilakukan oknum TNI AL, Serda M terhadap pria berinisial WAT (24) hingga meninggal dunia, dan satu pria lainnya berinisial DN (39) mengalami luka berat, di Gang Swadaya Emas, Tapos, Kota Depok, Jumat (2/1/2026) dini hari.
Sosok Khairun Nisya, Pramugari Gadungan Viral Usai Lolos Pemeriksaan Bandara, Diduga Bukan Kali Pertama

Sosok Khairun Nisya, Pramugari Gadungan Viral Usai Lolos Pemeriksaan Bandara, Diduga Bukan Kali Pertama

Nama Khairun Nisa menjadi sorotan publik setelah aksinya terbongkar di media sosial. Dengan penampilan yang dinilai sangat meyakinkan, ia mengenakan seragam lengkap pramugari
Alasan Sebenarnya Khairun Nisya Nekat Menyamar Jadi Pramugari Batik Air Gadungan

Alasan Sebenarnya Khairun Nisya Nekat Menyamar Jadi Pramugari Batik Air Gadungan

Terungkap alasan sebenarnya wanita bernama Khairun Nisya (23) nekat menyamar sebagai pramugari gadungan maskapai Batik Air. 
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT