Jakarta, tvOnenews.com – Pemerintah mengumumkan percepatan jadwal pengangkatan calon aparatur sipil negara (CASN) tahun 2024, sesuai arahan Presiden Prabowo Subianto.
“Yang pertama, pengangkatan CASN dipercepat, yaitu untuk CPNS diselesaikan paling lambat pada bulan Juni 2025. Sedangkan untuk PPPK seluruhnya diselesaikan paling lambat pada bulan Oktober tahun 2025,” kata Prasetyo dalam konferensi pers di Kantor Kemenpan-RB, Jakarta, Senin (17/3).
Ia pun meminta seluruh kementerian, lembaga, dan pemerintah daerah segera menindaklanjuti penyelesaian pengangkatan CASN dan PPPK ini sesuai kesiapan masing-masing.
“Kepada kementerian, lembaga dan pemerintah daerah, Bapak Presiden memberikan petunjuk agar segera dilakukan analisis dan simulasi dengan tetap mempertimbangkan kesiapan masing-masing di dalam memenuhi persyaratan tersebut agar pengangkatan ini dapat dilakukan sesuai dengan jadwal terbaru yang telah ditetapkan sebagaimana yang tadi kami sebutkan di poin pertama,” ungkap Prasetyo.
Sebelumnya, Komisi II DPR RI menegaskan bahwa pengangkatan CPNS formasi 2024 awalnya dijadwalkan pada Oktober 2025, sedangkan PPPK akan diangkat pada Maret 2026. Hal ini diputuskan dalam rapat bersama Kementerian PAN-RB dan BKN pada 5 Maret 2025.
Wakil Ketua Komisi II DPR RI, Bahtra Banong, menjelaskan bahwa langkah percepatan ini diambil untuk menyelesaikan penataan tenaga non-ASN secara sistematis.
Load more