Jakarta, tvOnenews.com - Trading kripto menjadi salah satu jenis trading yang saat ini paling sering dilakukan. Ini tentu tidak terlepas dari nilai keuntungan yang ditawarkan dari jual beli mata uang kripto.
Untuk memaksimalkan keuntungan salah satu cara yang dilakukan adalah melakukan pair trading secara tepat. Pair trading sendiri merujuk pada pasangan dua aset kripto yang diperdagangkan satu terhadap lainnya. Misalkan seperti BTC/ETH atau BTC/USDT.
Memilih pasangan mata uang kripto yang tepat perlu untuk memperhatikan beberapa aspek. Lantas, apa saja aspek yang perlu diperhatikan? Berikut adalah lima aspek yang perlu dipertimbangkan dalam menentukan pair trading kripto:
Likuiditas adalah salah satu faktor paling penting dalam menentukan pair trading. Likuiditas adalah istilah yang menggambarkan seberapa mudah aset dalam pasangan dapat dibeli atau dijual tanpa menyebabkan perubahan harga yang signifikan.
Likuiditas sangat berpengaruh terhadap pemilihan mata uang kripto yang akan dibeli. Pair yang memiliki likuiditas tinggi menawarkan spread yang lebih kecil dan pergerakan harga yang lebih stabil. Disisi lain pasangan dengan likuiditas rendah memiliki risiko slippage yang lebih tinggi. Selain itu, likuiditas juga mempengaruhi peluang arbitrase di antara berbagai bursa.
Karena itu, pastikan untuk memeriksa volume perdagangan harian dari pasangan tersebut di bursa yang Anda gunakan sebelum memilih pair. Data terkait hal ini sendiri dapat ditemukan di platform seperti CoinMarketCap atau CoinGecko.
Load more