Jakarta, tvOnenews.com - Sebanyak 19 BUMN berhasil masuk dalam daftar perusahaan terbesar di Fortune Indonesia 100 tahun 2024.
Penilaian Fortune Indonesia 100 itu didasarkan pada pendapatan, laba bersih, aset, ekuitas, kapitalisasi pasar, hingga jumlah karyawan perusahaan berdasarkan laporan keuangan tahun fiskal 2023 yang telah diaudit.
"Meski hanya ada 19 perusahaan, kontribusi mereka setara dengan 50% dari total pendapatan Fortune Indonesia 100 tahun ini," ujar Pemimpin Redaksi Fortune Indonesia, Hendra Soeprajitna, Sabtu (14/8/2024).
Dikutip dari laman Fortune Indonesia 100, total pendapatan dari 19 BUMN tersebut mencapai sekitar Rp2.828,3 triliun. Sementara itu, total pendapatan dari seratus perusahaan dalam daftar ini mencapai Rp5.606,67 triliun.
Daftar kesembilan belas BUMN tersebut mencakup Pertamina, PLN, BRI, Bank Mandiri, Telkom Indonesia, MIND ID, BNI, Pupuk Indonesia, Garuda Indonesia, Semen Indonesia, KAI, Pelindo, BTN, Wijaya Karya, Krakatau Steel, Jasa Marga, Adhi Karya, PT PP, dan Waskita Karya.
Di posisi 10 besar, Pertamina, PLN, BRI, Bank Mandiri, dan Telkom Indonesia berhasil mempertahankan peringkat mereka selama dua tahun berturut-turut, yakni di peringkat 1, 2, 4, 5, dan 6.
Bank Mandiri mencatatkan aset terbesar, yakni sebesar Rp2.174,2 triliun, sementara PLN memiliki ekuitas tertinggi senilai Rp1.014,5 triliun.
Load more