Di lapangan, imbuh Jeffry, juga banyak ditemukan pengendara yang tidak memasang plat nomor. Hal ini sangat disayangkan karena plat nomor adalah elemen penting dan vital sebagai identitas kendaraan.
“Sangat menyayangkan maraknya pengendara tidak memasang plat nomor, padahal plat itu salah satu identitas kendaraan. Bila hilang atau terlibat kriminal bisa membantu dalam pencarian,” tandas Jeffry.
Jeffry meminta pengendara baik roda dua dan empat untuk mematuhi aturan lalu lintas dan mengutamakan keselamatan saat berkendara, menggunakan helm, membawa surat kendaraan dan izin mengemudi, tidak menggunakan knalpot brong karena meresahkan pengguna jalan lain dan warga. Polres Bantul tidak melarang kreatifitas memodifikasi kendaraan selama itu diperuntukkan untuk kontes atau sebuah karya, bukan untuk kendaraan harian. Karena kendaraan harian sudah ada aturannya sesuai Standar Nasional Indonesia (SNI).
"Utamakan keselamatan, patuhi peraturan dan rambu lalu lintas, berkendara dengan aman dan nyaman tidak melakukan pelanggaran," pungkas Iptu I Nengah Jeffry. (Ssn/Dan)
Load more