News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Dirreskrimum Polda Sulut: Kematian Mahasiswi UNIMA AE Murni Gantung Diri

Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Sulawesi Utara memastikan dugaan sementara penyebab kematian mahasiswi UNIMA murni akibat gantung diri.
  • Reporter :
  • Editor :
Selasa, 13 Januari 2026 - 12:01 WIB
Polda Sulawesi Utara beri keterangan hasil penyelidikan penyebab kematian mahasiswi UNIMA Manado
Sumber :
  • marwan diaz aswan

Manado, tvOneNews.com - Direktorat Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Sulawesi Utara memastikan bahwa dugaan sementara penyebab kematian seorang perempuan berinisial AE (21), mahasiswi yang tinggal di rumah kos di Kota Tomohon, adalah murni akibat gantung diri.

Hal tersebut disampaikan langsung oleh Dirreskrimum Polda Sulut Kombes Pol Suryadi dalam konferensi pers yang digelar di Aula Tri Brata Polda Sulut, Senin pagi (12/1/2026). Konferensi pers ini turut dihadiri Direktur PPA/PPO Polda Sulut, Kombes Pol Nonie Sengkey.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kombes Pol Suryadi menjelaskan, setelah menerima laporan awal, Polres Tomohon langsung menurunkan tim untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) di kos korban. Proses olah TKP dilakukan secara menyeluruh dan melibatkan dokter ahli.

“Dari hasil olah TKP yang juga melibatkan dokter ahli, kesimpulan sementara adalah murni gantung diri, dengan ciri-ciri yang identik pada kasus orang meninggal akibat gantung diri,” ujar Suryadi.

Berdasarkan hasil penyelidikan awal, pemeriksaan saksi, serta analisis terhadap sejumlah dokumen, penyidik menemukan bahwa korban diduga mengalami depresi dalam kehidupan pribadinya, yang kemudian mendorong korban mengambil keputusan mengakhiri hidupnya.

Peristiwa kematian AE sendiri terjadi pada 30 Desember 2025 di Kota Tomohon, dan dinilai tidak wajar oleh pihak keluarga. Orang tua korban kemudian melaporkan kejadian tersebut ke pihak kepolisian pada 31 Desember 2025.

Menindaklanjuti laporan tersebut, terutama terkait dugaan adanya kekerasan seksual, pelecehan, hingga dugaan pembunuhan, Polda Sulut melakukan penyelidikan mendalam. Hingga saat ini, penyidik telah memeriksa 13 orang saksi, di antaranya orang tua korban, teman-teman korban, penjaga kos, Satgas PPKT Unima, BEM Unima, serta melakukan klarifikasi terhadap petugas keamanan dan dokter ahli.

“Termasuk terhadap terlapor dugaan tindakan kekerasan seksual berinisial DM, kami juga sudah melakukan klarifikasi,” tegas Suryadi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam proses penyelidikan, penyidik juga menemukan tiga dokumen tulisan tangan yang diduga kuat ditulis oleh korban. Dokumen pertama berupa surat bertanggal 16 Desember 2024 yang ditujukan kepada Dekan Unima, berisi laporan dugaan pelecehan seksual yang dialami korban pada 12 Desember 2024.

Selain itu, penyidik menemukan dua tulisan lain berupa catatan harian (diary) yang berisi curahan hati korban terkait masalah yang dialaminya, serta pesan motivasi kepada adik-adik mahasiswa agar tetap semangat menjalani perkuliahan. Dalam catatan tersebut, korban juga menuliskan pesan pribadi, termasuk permintaan agar tidak menggunakan pakaian berwarna pink apabila suatu saat berziarah ke makamnya.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Prabowo Targetkan Pembangunan Ratusan Sekolah dalam Kurun Waktu 4 Tahun

Prabowo Targetkan Pembangunan Ratusan Sekolah dalam Kurun Waktu 4 Tahun

Pemerintah Indonesia terus menggenjot penambahan fasilitas pendidikan diseluruh penjuru wilayah.
Geger! Pedagang Cilok Luka-luka Usai Dianiaya di Kembangan

Geger! Pedagang Cilok Luka-luka Usai Dianiaya di Kembangan

Seorang pria yang merupakan pedagang cilok mengalami luka-luka usai menjadi korban penganiayaan di Jalan Basmol Raya, Kembangan, Jakarta Barat, Senin (13/1/2026).
Kasus Korupsi Kuota Haji, Petinggi PBNU Diduga Terima Uang

Kasus Korupsi Kuota Haji, Petinggi PBNU Diduga Terima Uang

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemeriksaan terhadap Ketua Bidang Ekonomi Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) Aizzudin Abdurrahman terkait kasus dugaan korupsi kuota haji 2024.
Michael Carrick Kembali ke Old Trafford, Manchester United Masuki Era Interim

Michael Carrick Kembali ke Old Trafford, Manchester United Masuki Era Interim

Manchester United dikabarkan semakin dekat menunjuk Michael Carrick sebagai manajer interim hingga akhir musim.
Pria Tewas Bersimbah Darah di TPU Kota Bekasi, Polisi Ungkap Sosok Pelakunya

Pria Tewas Bersimbah Darah di TPU Kota Bekasi, Polisi Ungkap Sosok Pelakunya

Polda Metro Jaya menangkap pelaku pembunuhan pria berinisial MDTWS (25) yang ditemukan tewas di tempat pemakaman umum (TPU) Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Minggu (11/1/2026).
Teknologi Robotik dalam Pengobatan Kanker Prostat: Bagaimana Perkembangannya di Dunia dan Indonesia?

Teknologi Robotik dalam Pengobatan Kanker Prostat: Bagaimana Perkembangannya di Dunia dan Indonesia?

Kehadiran sistem bedah robotik menjadi langkah penting untuk mendekatkan standar penanganan kanker prostat di dalam negeri dengan praktik medis global, sehingga

Trending

Michael Carrick Kembali ke Old Trafford, Manchester United Masuki Era Interim

Michael Carrick Kembali ke Old Trafford, Manchester United Masuki Era Interim

Manchester United dikabarkan semakin dekat menunjuk Michael Carrick sebagai manajer interim hingga akhir musim.
Pria Tewas Bersimbah Darah di TPU Kota Bekasi, Polisi Ungkap Sosok Pelakunya

Pria Tewas Bersimbah Darah di TPU Kota Bekasi, Polisi Ungkap Sosok Pelakunya

Polda Metro Jaya menangkap pelaku pembunuhan pria berinisial MDTWS (25) yang ditemukan tewas di tempat pemakaman umum (TPU) Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Minggu (11/1/2026).
Belum usai Euforia Persib Menang Atas Persija, Maung Bandung Dapat Kabar Buruk dari Situasi Federico Barba

Belum usai Euforia Persib Menang Atas Persija, Maung Bandung Dapat Kabar Buruk dari Situasi Federico Barba

Persib Bandung meraih kabar kurang menyenangkan dari Federico Barba usai menumbangkan Persija Jakarta. Bek asal Italia itu kini dikabarkan menjadi incaran tiga klub Serie B.
Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, menyampaikan pernyataan mengejutkan setelah menang telak dengan skor 5-0 atas Cremonese. Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi korbannya.
Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak pada 14 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Siapa Sih Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans? Sosoknya Bikin Pembaca Emosi dan Kini Minta Maaf

Siapa Sih Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans? Sosoknya Bikin Pembaca Emosi dan Kini Minta Maaf

Aurelie Moeremans menghadirkan sosok Kelly yang memberikan nomornya kepada Bobby di buku Broken Strings. Aurelie mengungkapkan sahabatnya sudah minta maaf.
Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald disorot usai terseret dugaan penipuan trading kripto. Ini sumber pundi-pundi Raja Kripto Indonesia.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT