News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

4 Hari Berlangsung, 304 Ribu Pengunjung Padati Jakarta Fair 2022

Pengelola Jakarta Fair Kemayoran mengungkapkan sekitar 304 ribu orang mengunjungi pameran terbesar di Jakarta tersebut selama empat hari pertama pelaksanaan.
Senin, 13 Juni 2022 - 21:35 WIB
Pertunjukan Jakarta Fair
Sumber :
  • ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.

Jakarta - Pengelola Jakarta Fair Kemayoran mengungkapkan sekitar 304 ribu orang mengunjungi pameran terbesar di Jakarta tersebut selama empat hari pertama pelaksanaan.

Jakarta Fair Kemayoran atau biasa dikenal Pekan Raya Jakarta (PRJ) kembali diadakan setelah vakum dua tahun akibat pandemi COVID-19.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Pengunjung sampai hari Minggu (12/6) sudah tembus 300 ribu, persisnya 304 ribu," kata Direktur Pemasaran JI Expo Kemayoran Ralph Scheunemann saat dikonfirmasi Antara di Jakarta, Senin (13/6/2022).

Ralph menjelaskan bahwa jumlah pengunjung pada akhir pekan, yakni Sabtu (11/6) mencapai 101 ribu orang dan Minggu (12/6) sebanyak 105 ribu orang, sedangkan pada hari kerja diperkirakan sekitar 50 ribu orang.

Meski belum bisa disebutkan jumlah transaksi, pihak JI Expo Kemayoran menargetkan nilai transaksi mencapai lebih dari Rp7,5 triliun baik dari penjualan tiket maupun transaksi dari gerai (booth).

Selama 39 hari berlangsung, Jakarta Fair menyajikan pameran dari 2.500 perusahaan peserta dalam 1.500 gerai (booth) yang menjual produk dari berbagai sektor industri seperti otomotif mobil dan sepeda motor, peralatan rumah tangga, furnitur, barang elektronik, kuliner, industri kreatif, kerajinan tangan, herbal dan obat-obatan, perbankan, produk jasa hingga kosmetik.

Selain itu, Konser Musik juga meramaikan gelaran Jakarta Fair dengan sejumlah band, seperti Slank, Tulus, Godbless, Fortwnty, Tipe-X, Fiersa Besari, Maliq n D'Essentials hingga Pamungkas.

Harga tiket masuk Jakarta Fair 2022 untuk area pameran saja, yakni Senin Rp30 ribu, Selasa-Kamis Rp40 ribu dan akhir pekan atau Jumat-Minggu sebesar Rp50 ribu.

Sementara harga "bundling" untuk area pameran dan konser, yakni Senin Rp70 ribu, Selasa-Kamis Rp80 ribu dan Jumat-Minggu Rp110 ribu.

Namun jika pengunjung membeli secara daring, harga tiket "bundling" akan lebih murah yakni Senin Rp60 ribu; Selasa-Kamis Rp70 ribu dan Jumat-Minggu Rp100 ribu.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Pengunjung dapat membeli tiket secara daring melalui tiga situs resmi, yakni jakartafair.co.id; eventguide.id dan jiexpo.com.

Gelaran Jakarta Fair Kemayoran tu dibuka oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan pada Kamis (9/6) dan ditutup pada 17 Juli 2022.(ant/ebs)
 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT