Polisi yang datang ke lokasi kejadian langsung melakukan olah TKP dengan memintai keterangan sejumlah saksi.
Satu unit mobil derek didatangkan polisi guna mengevakuasi truk yang masih menancap pada teras rumah makan.
Hingga minggu siang, proses evakuasi truk masih berlangsung. Polisi juga terpaksa melakukan buka tutup arus lalu lintas di jalur wisata Telaga Sarangan untuk mempermudah proses evakuasi.
Diketahui, jalur wisata Telaga Sarangan-Tawangmangu merupakan jalur ekstrem yang banyak terdapat tanjakan dan turunan tajam.
Banyak kendaraan seperti bus, elf maupun mobil pribadi yang mengalami kecelakaan terjun bebas ke jurang hingga terguling karena rem blong gara-gara sopir tak hafal medan. (men/nsi)
Load more