Madiun, tvOnenews.com - Puluhan pemudik yang baru tiba maupun yang hendak berangkat menuju kota tujuan di kampung halaman masing-masing ini, menyerbu tempat pemeriksaan kesehatan gratis yang digelar oleh Jasa Raharja di ruang tunggu penumpang terminal Purboyo Madiun, Sabtu (29/3).
Seperti yang dilakukan Hari Pitoyo (55) pemudik dengan tujuan Magelang, antusias ikut mengantre memanfaatkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis, karena sebelum berangkat dirinya sempat merasakan kondisi kurang sehat.
“Saya mau mudik ke Magelang, trus tahu ada pemeriksaan kesehatan gratis saya ikutan, karena kemarin sampat flu," kata Hari.
“Alhamdulillah kata dokter saya hanya kecapean saja dan diberi vitamin dan obat langsung dari dokter gratis,” imbuhnya.
Sementara itu, pihak jasa raharja sebagai penyelenggara pemeriksaan kesehatan gratis ini mengerahkan satu orang dokter dan dua tenaga perawat dari Rumah Sakit dr Efram Harsana Pangkalan TNI AU Lanud Iswahyudi Magetan untuk melayani pemudik.
Pemeriksaan kesehatan ini mulai dari cek tekanan darah, pengecekan kadar asam urat, pengecekan kadar gula darah / hingga kadar kolesterol.
“Tujuan kami ikut meramaikan dan berpartisipasi agar masyarakat yang mudik ini dalam kondisi sehat dan Alhamdulillah antusias pemudik sangat tinggi ya terbukti banyak yang mengantre," terang Andika Juliarta, Staf Pelayanan Jasa Raharja Madiun.
Load more