Jombang, tvOnenews.com – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriyah, harga bahan pokok di Pasar Tradisional Jombang, mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Warga mengaku keberatan, sementara para pedagang tersenyum lebar karena volume pembeli justru meningkat.
Salah satu komoditas yang mengalami lonjakan harga adalah daging ayam potong. Di beberapa lapak pedagang, harga daging ayam kini mencapai Rp32 ribu per kilogram, naik dari Rp28 ribu hingga Rp30 ribu pada awal Ramadan. Abdul Gufron, salah satu pedagang daging ayam mengaku kenaikan ini dipicu oleh tingginya permintaan menjelang lebaran.
“Sekarang harganya 32 ribu per kilogramnya, sebelumnya 28-30 ribu pada awal Ramadhan lalu. Sudah biasa karena mau lebaran,” ucapnya kepada tvOnenews.com, Rabu (26/3).
Meskipun harganya melonjak, para pedagang merasa diuntungkan karena semakin banyak pelanggan yang membeli. Abdul Gufron, mengungkapkan bahwa ia bisa menjual hingga 80 kilogram daging ayam setiap harinya, lebih tinggi dari biasanya.
“Alhamdulillah, jumlah pembeli makin banyak. Sehari bisa mencapai 80 kilogram,” ungkapnya.
Bagi para pedagang di Pasar Legi, kenaikan harga ini tetap membawa berkah karena minat masyarakat untuk membeli bahan kebutuhan pokok menjelang lebaran meningkat.
Meskipun kenaikan harga bahan pokok ini cukup memberatkan bagi pembeli, bagi para pedagang, periode menjelang lebaran tetap menjadi momen untuk meningkatkan penjualan dan meraup keuntungan lebih banyak.
Load more