Kediri, tvOnenews.com – Menyambut bulan suci Ramadan, Polres Kediri Kota menggelar program sahur gratis bagi masyarakat. Kegiatan yang berlangsung di Mako Polres Kediri Kota ini mendapat sambutan hangat dari ratusan warga yang berbondong-bondong datang untuk menikmati hidangan sahur.
Kapolres Kediri Kota, AKBP Bramastyo Priaji, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, sahur bersama gratis dibuka mulai jam 3 pagi setiap hari selasa sampai hari Jumat.
"Kami masih melaksanakan kegiatan yang sudah dimulai sejak Minggu kemarin, yaitu program sahur bareng atau sahur gratis. Masyarakat sekitar Polres Kediri Kota dapat hadir dan menikmati sahur bersama mulai pukul 03.00 WIB setiap hari Selasa hingga Jumat," ujarnya.
Selain mempererat kebersamaan, program sahur gratis ini juga merupakan bentuk kepedulian Polres Kediri Kota terhadap warga yang kesulitan mendapatkan makanan menjelang imsak.
Sasaran utama kegiatan ini adalah perantau, pekerja malam, serta pengemudi ojek online dan tukang becak yang kerap masih beraktivitas saat dini hari.
"Mayoritas dari mereka adalah pelajar, mahasiswa, anak muda dan sebagian pengemudi ojek online dan tukang becak," imbuhnya.
Setiap harinya, Polres Kediri Kota menyediakan 200 porsi makanan yang selalu habis sebelum pukul 04.00 WIB. Warga yang hadir pun berasal dari berbagai latar belakang, mulai dari pelajar, mahasiswa, hingga pengguna jalan yang kebetulan melintas.
Load more