"Kemarin mau dibawa tapi gak kuat. 3 orang tadi yang angkut gak kuat terus ditaruh sini," lanjutnya.
Selain tabung, beberapa pecahan besi dan pipa juga turut terlempar. Salah satunya, besi sepanjang 50 centimeter yang jatuh mengenai atap rumah warga hingga jebol.
Kerasnya ledakan mesin boiler mengejutkan warga sekitar pabrik yang tengah beristirahat di rumahnya.
Ririn, salah satu warga menerangkan, suara ledakan yang dihasilkan oleh ledakan mesin itu lebih keras dibandingkan bom yang dijatuhkan tentara saat latihan tempur.
Sebagai informasi, warga di Lumajang khususnya Kecamatan Kunir kerap melihat aksi latihan tempur TNI di Desa Pandanwangi, Kecamatan Kunir, yang biasa digelar setiap tahun.
"Suaranya kayak bomnya TNI kalau latihan di Pandanwangi, tapi lebih keras ini," kata Ririn.
Ririn yang saat itu tengah menjaga toko kelontong miliknya, awalnya mengira salah satu tabung elpiji yang dijualnya ada yang meledak.
Load more