News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Manfaatkan Botol Bekas Jadi Lampion Agustusan, Emak-emak di Sidoarjo Semarakkan HUT RI

Emak-emak PKK RW 08, komplek Perumahan Griya Permata Gedangan, Sidoarjo menyulap galon dan botol bekas air mineral jadi lampion indah guna memeriahkan HUT RI.
Rabu, 2 Agustus 2023 - 13:38 WIB
Pembuatan ornamen Agustusan dari botol bekas
Sumber :
  • khumaidi

Sidoarjo, tvOnenews.com Galon air mineral atau botol bekas seringkali berakhir di tempat sampah karena dianggap tak berguna. Namun di tangan emak-emak PKK RW 08, komplek Perumahan Griya Permata Gedangan, Desa Keboansikep, Kecamatan Gedangan, Sidoarjo, galon dan botol bekas air mineral disulap jadi lampion indah guna memeriahkan perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-78 pada 17 Agustus 2023.

Ada berbagai bentuk hiasan yang dibuat, antara lain lampion labu, lampion bunga, dan lampu taman. Lampion-lampion tersebut mulai dipasang pada awal Agustus untuk menyemarakkan perayaan kemerdekaan tahun ini yang mengambil tema Terus Melaju Untuk Indonesia Maju.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Hening Sawengi, salah satu perwakilan emak-emak PKK RW 08 mengatakan, barang bekas sengaja dipilih karena banyak dihasilkan oleh rumah tangga di lingkungan tersebut. Barang-barang ini biasanya dibuang begitu saja di tempat sampah sehingga tidak bernilai.

"Bahkan sampah botol plastik yang dibuang begitu saja berpotensi merusak lingkungan karena materialnya tidak bisa diurai," ucap Hening.

Sebelum dibuat menjadi aneka ornamen, botol-botol plastik bekas tersebut terlebih dahulu dipilah-pilah. Selanjutnya, dipilih sesuai dengan ornamen hiasan yang hendak dirancang.

"Untuk menghasilkan ornamen yang cantik, ditambahkan berbagai aksesoris seperti selotip warna-warni, cat spray, dan aksen bunga-bunga," imbuhnya.

Proses pembuatan pernak-pernik Agustusan dari botol bekas menghabiskan waktu selama satu minggu. Ide tersebut muncul dari salah satu anggota PKK. Dengan menerapkan konsep 'Kampung Cahaya' para emak-emak itu guyub rukun menciptakan hasil karya yang bermanfaat.

"Ini dilombakan antar RW, karena setiap tahun selalu ada lomba memanfaatkan barang bekas rumah tangga. Tahun kemarin kami bikin dari bahan tas kresek dan koran," kata Hening.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Nantinya hasil karya ini akan dipasang di sepanjang jalan perumahan selama bulan Agustus. Setiap tahun, anggota PKK RW 08 selalu membuat pernak-pernik Agustusan dari bahan bekas rumah tangga, mulai dari koran tas kresek, dan bahan yang tak terpakai lainnya.

"Semua yang kita buat untuk memeriahkan HUT RI jadi warnanya identik merah putih," pungkasnya. (khu/far)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT