Temanggung, Jawa Tengah - Ratusan warga Temanggung rela berdesakan demi berebut beras dan jenis sembako lainya dalam acara bazar sembako murah yang digelar oleh Yayasan Majlis Tafsir Al-Qur'an Cabang Temanggung, di Desa Nampirejo, Temanggung, Jawa Tengah, pada Kamis (29/9/2022) pagi.
Bazar sembako murah ini menyediakan berbagai jenis sembako diantaranya, beras 64 kualitas utama, minyak goreng, gula pasir, dan telur ayam, dengan harga yang lebih miring dibanding harga di pasaran.
Beras jenis beras 64 dijual hanya seharga Rp.10.000 perkilo, selisih Rp.2000 dua lebih murah dari harga di pasaran, begitupun dengan minyak goreng, gula pasir dan telur ayam dijual dengan harga miring.
“ Untuk beras jenis 64 kita jual seharga Rp 10.000, perkilodan lebih murah Rp. 2.000 dibanding dengan harga di pasaran mas. Begitupun dengan minyak goreng, gula pasir, dan juga telur ayam kita jual dengan harga yang lebih miring mas”. Tutur Soetiar Sono Ketua Yayasan MTA Cabang Temanggung .
Beberapa warga Temanggung yang mengikuti bazar ini, mengaku sangat senang dan merasa sangat terbantu dengan adanya sembako murah di tengah mahalnya harga sembako di pasaran.
Selain harganya yang murah, namun kualitas setiap barangnya juga dianggap tergolong dalam kualitas yang bagus, sehingga menarik minat banyak warga.
Load more