LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Agus (24), pelaku pembobol kios biji kopi saat diperiksa petugas Polsek Sukorejo Kendal.
Sumber :
  • Tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

Diwarnai Kejar-kejaran Mirip Film Action, Polisi Ringkus Pembobol Kios Biji Kopi di Kendal

Unit Reskrim Polsek Sukorejo, membekuk anggota kelompok pembobol kios hasil bumi di kompleks Terminal Sukorejo Kabupaten Kendal, Jawa Tengah, Rabu (24/8/2022).

Kamis, 25 Agustus 2022 - 12:33 WIB

Kendal, Jawa Tengah - Unit Reskrim Polsek Sukorejo, Kendal, Jawa Tengah membekuk anggota kelompok pembobol kios hasil bumi di kompleks Terminal Sukorejo Kendal. Para pelaku mengangkut dua karung berisi biji kopi Rabu (24/8/2022) dinihari.

Salah satu dari tiga orang pelaku bernama Agus (24), warga Kelurahan Panjang, Kecamatan Magelang Tengah, Kota Magelang. Ia ditangkap saat bersembunyi di perkebunan.

Kapolsek Sukorejo, AKP Sugeng mengatakan, kejadian ini berawal saat Rabu (24/8/2022) dinihari, penjaga keamanan komplek kios terminal Sukorejo, Kendal. Petugas keamanan curiga dengan mobil berplat nomor polisi B yang mondar mandir di dalam terminal, dan kemudian berhenti di depan kios. 

"Jadi, penjaga keamanan kios komplek terminal Sukorejo melihat ada mobil berplat nomor B mondar mandir dan berhenti di depan salah satu kios. Karena curiga, penjaga keamanan ini lapor ke Polsek Sukorejo," jelas AKP Sugeng.

Mendapat laporan, petugas pun langsung mendatangi lokasi. Para pelaku yang tahu kedatangan petugas, langsung tancap gas dengan mobilnya. Aksi kejar-kejaran pun terjadi.

Baca Juga :

"Mobil pelaku ini ngebut, kami terus mengejarnya. Bahkan didepan kantor Koramil Patean, mobil pelaku sempat dihadang, tapi mereka bisa lolos. Kanit reskrim yang naik sepeda motor melanjutkan mengejar pelaku," ceritanya.

Ia menambahkan, karena panik dan ngebut, mobil pelaku menabrak tugu desa di daerah Kecamatan Patean. Mereka lalu turun dari mobil dan lari masuk ke areal perkebunan. Aksi kejar mengejar pun berlanjut di kebun.

"Kami dapati tugu desa di Patean hancur karena ditabrak mobil pelaku yang melaju kencang. Ketiganya kabur ke area perkebunan, mobil dan isinya ditinggal di lokasi," ungkapnya.

Polisi dan warga sekitar lalu melakukan pengejaran di perkebunan. Salah satu pelaku kepergok petugas saat sembunyi di perkebunan. 

Ia coba mengelak dan mengaku sebagai warga sekitar yang rumahnya didekat perkebunan. Petugas tak percaya dan meminta identitasnya. Tapi ia berdalih identitas ketinggalan di rumah.

"Petugas meminta pelaku menunjukkan rumahnya dan pelaku mengetuk salah satu pintu rumah warga. Namun pemilik rumah mengaku sama sekali tidak mengenal pelaku, petugas pun meringkus pelaku dan membawanya ke Mapolsek Sukorejo," jelas AKP Sugeng.

Polisi saat ini masih memburu dua pelaku lainnya yaitu Roni dan Yanto. 

Dari tangan pelaku, polisi mengamankan mobil, dua karung biji kopi, tang potong besar, obeng, kunci letter T, tang kecil, HP, linggis, sepatu, topi, dan plat nomor polisi palsu. 

Dihadapan petugas, pelaku Agus mengaku baru pertama kali melakukan pencurian karena diajak oleh rekannya Yanto yang dijanjikan akan mendapat bagian Rp 2juta.

"Idenya dari Roni dan Yanto untuk mencuri biji kopi. Saya hanya bertugas untuk membuka pintu bagasi mobil dan mengawasi situasi. Kalau yang lain bertugas merusak kunci gembok pakai kunci letter T, dan yang nyongkel itubYanto," terangnya. 

Atas perbuatannya, pelaku bakal dijerat dengan pasal 363 KUHP tentang pencurian pemberatan. (Tjs/Buz)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Warga Bengkulu Lapor soal Politik Uang di Pilkada Rejang Lebong, Bawaslu Akui Tak Temukan Bukti

Warga Bengkulu Lapor soal Politik Uang di Pilkada Rejang Lebong, Bawaslu Akui Tak Temukan Bukti

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Rejang Lebong, Provinsi Bengkulu, mengungkapkan terdapat empat laporan dugaan politik uang yang dilaporkan masyarakat setempat pada Pilkada serentak tahun 2024.
Meski Unggul Telak Penghitungan Cepat Pilkada Jateng, Taj Yasin Minta Pendukung Tak Perlu Euforia

Meski Unggul Telak Penghitungan Cepat Pilkada Jateng, Taj Yasin Minta Pendukung Tak Perlu Euforia

Calon wakil gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen meminta pendukung tidak merayakan dengan euforia sebelum ada penghitungan resmi dari KPU tentang hasil Pilkada Jateng 2024.
Quick Count Masih Berlangsung, Pengamat: Pilkada Jakarta Satu Putaran Masih Sangat Dinamis

Quick Count Masih Berlangsung, Pengamat: Pilkada Jakarta Satu Putaran Masih Sangat Dinamis

Pilkada Jakarta 2024 sudah digelar hari ini Rabu (27/11/2024). Saat ini proses hitung cepat atau quick count masih terus berlangsung.
Tegas! Megawati Soekarnoputri Minta Warga Kumpulkan Bukti Intimidasi Aparatur Negara di Pilkada 2024, Jika...

Tegas! Megawati Soekarnoputri Minta Warga Kumpulkan Bukti Intimidasi Aparatur Negara di Pilkada 2024, Jika...

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri mengajak masyarakat untuk mengumpulkan bukti intimidasi aparatur negara di Pilkada 2024. Dia minta warga melawan ketidakadilan
Kasus Firli Bahuri Berbuntut Panjang, Ahli Hukum Pidana Bilang Begini

Kasus Firli Bahuri Berbuntut Panjang, Ahli Hukum Pidana Bilang Begini

Ahli hukum pidana Prof. Romli Atmasasmita ikut menyoroti terkait kasus yang menjerat Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Komjen Pol (Purn) Firli Bahuri.
Frustasinya Ko Hee-jin, Meski Punya Megawati Hangestri Red Sparks Malah Kalah dari Tim Pesakitan

Frustasinya Ko Hee-jin, Meski Punya Megawati Hangestri Red Sparks Malah Kalah dari Tim Pesakitan

Di hadapan suporter sendiri, Red Sparks kalah dengan skor 1-3 (16-25, 25-17, 23-25, 20-25) pada Rabu (27/11/2024).
Trending
Frustasinya Ko Hee-jin, Meski Punya Megawati Hangestri Red Sparks Malah Kalah dari Tim Pesakitan

Frustasinya Ko Hee-jin, Meski Punya Megawati Hangestri Red Sparks Malah Kalah dari Tim Pesakitan

Di hadapan suporter sendiri, Red Sparks kalah dengan skor 1-3 (16-25, 25-17, 23-25, 20-25) pada Rabu (27/11/2024).
Quick Count Masih Berlangsung, Pengamat: Pilkada Jakarta Satu Putaran Masih Sangat Dinamis

Quick Count Masih Berlangsung, Pengamat: Pilkada Jakarta Satu Putaran Masih Sangat Dinamis

Pilkada Jakarta 2024 sudah digelar hari ini Rabu (27/11/2024). Saat ini proses hitung cepat atau quick count masih terus berlangsung.
Tegas! Megawati Soekarnoputri Minta Warga Kumpulkan Bukti Intimidasi Aparatur Negara di Pilkada 2024, Jika...

Tegas! Megawati Soekarnoputri Minta Warga Kumpulkan Bukti Intimidasi Aparatur Negara di Pilkada 2024, Jika...

Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri mengajak masyarakat untuk mengumpulkan bukti intimidasi aparatur negara di Pilkada 2024. Dia minta warga melawan ketidakadilan
Kasus Firli Bahuri Berbuntut Panjang, Ahli Hukum Pidana Bilang Begini

Kasus Firli Bahuri Berbuntut Panjang, Ahli Hukum Pidana Bilang Begini

Ahli hukum pidana Prof. Romli Atmasasmita ikut menyoroti terkait kasus yang menjerat Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Komjen Pol (Purn) Firli Bahuri.
Bahrain dan China Tak Bisa Terima Kenyataan, Mantan Pelatih Arab Saudi Anggap Laga Lawan Timnas Indonesia Lebih Penting? Ternyata...

Bahrain dan China Tak Bisa Terima Kenyataan, Mantan Pelatih Arab Saudi Anggap Laga Lawan Timnas Indonesia Lebih Penting? Ternyata...

Bahrain dan China seakan tak bisa menerima kenyataan saat mantan pelatih Arab Saudi menganggap laga lawan Timnas Indonesia lebih penting. Simak selengkapnya.
Sambil Berlinang Air Mata, Betrand Peto Akhirnya Akui Perasaan yang Sebenarnya pada Sarwendah, Sejujurnya Onyo... 

Sambil Berlinang Air Mata, Betrand Peto Akhirnya Akui Perasaan yang Sebenarnya pada Sarwendah, Sejujurnya Onyo... 

Sambil berlinang air mata, Betrand Peto pernah mengakui perasaan tulusnya kepada Sarwendah, sejujurnya Onyo itu...
Bahrain Mulai Gelisah? Timnas Indonesia Siapkan Rencana Kejutan di Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Garuda Bakal...

Bahrain Mulai Gelisah? Timnas Indonesia Siapkan Rencana Kejutan di Leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Skuad Garuda Bakal...

Timnas Indonesia akan menyiapkan rencana kejutan untuk Bahrain menjelang leg 2 Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Jakarta, Indonesia, ternyata skuad Garuda...
Selengkapnya
Viral