Purbalingga, Jawa Tengah - Seorang perempuan warga Desa Tetel, Kecamatan Pengadegan, Kabupaten Purbalingga Jateng, ditemukan terjatuh di dalam sumur, Rabu (17/8/2022) malam. Ia ditemukan pertama kali oleh suaminya sendiri.
Kapolsek Pengadegan, AKP Susilo mengatakan korban adalah SG (39) warga Desa Tetel. Korban ditemukan oleh suaminya sudah berada di dalam sumur kering sedalam kurang lebih delapan meter yang difungsikan sebagai tempat pembuangan sampah. Jarak sumur dengan rumah korban sekira tiga meter.
"Diduga korban yang mengalami pusing terpeleset hingga masuk ke dalam sumur kering tersebut," jelasnya.
Menurut kapolsek, berdasarkan keterangan dari suami korban sebelum kejadian keduanya sedang bertandang ke rumah tetangganya. Namun karena merasa pusing, istrinya berpamitan pulang ke rumah duluan.
"Saat suaminya pulang, ia tidak mendapati istrinya di dalam rumah. Kemudian mencari di sekitar rumah dan menemukan istrinya berada di dalam sumur kering yang penutupnya sudah terbuka," katanya.
Mendapati kejadian tersebut, suaminya kemudian meminta tolong warga sekitar. Peristiwa tersebut juga dilaporkan ke Polsek Pengadegan. Setelah dievakuasi korban kemudian dibawa ke rumah sakit.
Load more