News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Atasi Krisis Air Bersih, Polres Kudus Berikan Bantuan Sumur Bor dan Pompa Air

Kegiatan pemberian sumur bor, pompa air dan tempat penampungan air sebagai bentuk kepedulian polri untuk dimanfaatkan guna mencukupi kebutuhan air bersih.
Sabtu, 9 September 2023 - 10:37 WIB
Kapolres Kudus mengecek uji coba sumur bor bantuan untuk warga mengatasi krisis air bersih akibat kemarau panjang.
Sumber :
  • Tim tvOne - Galih Manunggal

Kudus, tvOnenews.com - Polres Kudus menyerahkan bantuan berupa sumur bor dan pompa air serta tempat penampungan air kepada warga Desa Setrokalangan, Kecamatan Kaliwungu, Kudus

Bantuan diberikan diperuntukkan bagi masyarakat yang membutuhkan.

Kapolres Kudus AKBP Dydit Dwi Susanto mengatakan, kegiatan pemberian sumur bor, pompa air dan tempat penampungan air sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap lingkungan di wilayah Kudus khususnya Desa Setrokalangan untuk dikelola dan dimanfaatkan guna mencukupi kebutuhan air bersih.

“Bantuan ini sebagai wujud kepedulian polri terhadap lingkungan dan masyarakat untuk membantu persoalan yang dihadapi masyarakat dalam kelangkaan air bersih.” kata AKBP Dydit Dwi Susanto, Jumat (8/9/2023).

Pembangunan fasilitas air bersih tersebut menurut AKBP Dydit Dwi Susanto, dimaksudkan apa yang menjadi keluhan dan harapan masyarakat bisa terwujud, khususnya dalam akses pemenuhan kebutuhan dasar berupa ketersediaan air bersih.

Ia berharap, bantuan ini dapat dirasakan warga Desa Setrokalangan dan dapat dipergunakan dengan baik dan seefisien mungkin oleh warga setempat.

"Kami harap bantuan ini dapat dirasakan oleh masyarakat, karena air merupakan sumber kehidupan, patut kita syukuri hal ini. Harapan kita bahwa bantuan ini dapat betul dirasakan betul oleh masyarakat, khususnya warga Desa Setrokalangan," ungkap Kapolres Kudus.

"Pesan saya sumur bor ini dapat dipergunakan dengan sebaik-baiknya. Harus bisa saling memiliki dirawat dipergunakan dengan seefisien mungkin," imbuhnya.

Disinggung terkait droping air bersih, Kapolres menyebut pihaknya selalu berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Kudus terkait pemetaan daerah yang mengalami kekeringan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Selain itu, kami juga menyiapkan kendaraan Armored water Cannon (AWC) milik Sat Samapta Polres Kudus yang memiliki kapasitas 500 liter air setiap hari melaksanakan droping air bersih di sejumlah desa yang mengalami kekurangan air bersih.

 “Dan kami juga menghimbau kepada masyarakat desa lain, yang terdampak kekeringan butuh air bersih Silahkan hubungi Bhabinkamtibmas Polsek setempat ataupun lewat layanan aduan Polres Kudus di 0821-3706-6566 dan nanti kami suplai air bersihnya,” terang kapolres.

Sementara itu, Didik Handono Kepala Desa Setrokalangan  mengucapkan terimakasih atas bantuan dari Polres Kudus.

 "Terimakasih atas kepedulian polri dalam hal ini Polres Kudus. Sumur bor dan pompa air serta tempat penampungan air ini akan sangat bermanfaat bagi warga kami yang saat ini sedang mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih," katanya. (Gml/Dan)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT